REPUBLIK BOBOTOH - Aqil Savik menambah deretan panjang punggawa Persib yang hengkang jelang Liga 1 2022/2023. Aqil Savik merupakan kiper ke-3 sekaligus menjadi pemain ke-12 yang dipastikan tak akan bermain untuk Persib di musim depan.
Jumlah 12 pemain yang berpisah, tentu bukanlah angka yang sedikit. Apalagi jumlah tersebut cukup kontras dengan rekrutan baru Persib yang sejauh ini baru mendatangkan 5 pemain.
Dengan jumlah yang besar, tentunya Persib perlu persiapan ekstra dalam merekrut sejumlah pemain, sebagai pengganti 12 pemain yang hengkang.
Baca Juga: Setelah Deden dan Dhika, Persib Kembali Lepas 1 Penjaga Gawang
Terlebih lagi skuat Maung Bandung harus mumpuni, mengingat ada banyak agenda yang harus dihadapi Persib dalam menatap kompetisi musim selanjutnya
Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)
Reaksi para pendukung Persib juga terlihat sangat beragam, ada yang terkejut, hingga mendukung pilihan 12 pemain tersebut. Namun hal tersebut tak berlaku untuk Direktur PT Persib Bandung Bermartabat, Teddy Tjahjono.
Teddy Tjahjono yang sudah bertahun-tahun berkecimpung di dunia sepak bola menganggap wajar dengan banyaknya pemain Persib yang hengkang. Pasalnya situasi ini sangatlah normal dialami banyak tim saat memasuki waktu jendela transfer.
Sebagai pihak yang profesional, Teddy Tjahjono mengaku sudah menjalankan tugasnya sesuai apa yang diminta pelatih. Namun ia juga tak bisa memaksakan apabila pemain tersebut memilih pergi meninggalkan Persib dan hanya bisa menghormati segala keputusan dari pemain tersebut.
"Sesuatu yang normal di dalam dinamika sepakbola profesional, dimana apabila kontrak pemain habis, meskipun klub ingin mempertahankan pemain tersebut, tetapi apabila pemain yang bersangkutan mempunyai rencana lain berkaitan dengan karir profesional ke depannya, maka kami pasti mendukung dan mendoakan yang terbaik," ujar Teddy kepada awak media pada Selasa, 19 April 2022.
Baca Juga: Pelatih Kiper Persib Buka Suara setelah 2 Penjaga Gawang Pilih Hengkang
Dengan hengkangnya Aqil Savik, Persib dikabarkan tengah memburu penjaga gawang anyar. Pasalnya Persib hanya memiliki 3 penjaga gawang, yakni I Made Wirawan, Fitrul Dwi Rustapa, dan Teja Paku Alam.
Akan tetapi Teddy menepis anggapan tersebut. Ia mengatakan kabar tersebut tidaklah benar. "Hoax itu," tegas Teddy Tjahjono.**
TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV
Follow Berita Republik Bobotoh di Google News
Penulis: Raffy Faraz | Editor: Helmi M Permana