Rekap Transfer Persib setelah Boyong Winger Tim Liga 3 dan Bawa Pulang Bek asal Sukabumi

Rekap Transfer Persib setelah Boyong Winger Tim Liga 3 dan Bawa Pulang Bek asal Sukabumi Ilustrasi Logo Persib. (Adam Husein/Republikbobotoh.com)

REPUBLIK BOBOTOH - Perburuan pemain oleh Persib Bandung belum selesai. Selain pemain lokal, terutama putra daerah, Persib masih kerja keras mencari pemain asing Asia pengganti Mohammed Rashid.

Sejauh ini, Persib sudah mendatangkan 7 pemain anyar, termasuk 1 pemain yang dipromosikan dari tim satelit di Liga 3, Bandung United.

Wajah-wajah baru yang didatangkan Persib adalah Ricky Kambuaya, Rachmat Irianto, Ciro Alves, David Rumakiek, Fitrul Dwi Rustapa, Arsan Makarin (promosi dari Bandung United), dan Eriyanto.

Salah satu pekerjaan rumah yang harus diselesaikan Persib adalah mendatangkan pemain asing Asia pengganti Mohammed Rashid yang hengkang.

BACA JUGA: Analisis Peran Eriyanto di Persib: 'Tenggelam' di Persis, Sekarang Jadi Pelapis Henhen


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


BACA JUGA: Gambaran Starting XI Persib di Liga 1 Musim 2022-2023: Febri Bakal Terpinggirkan?

Sejauh ini, belum mencuat nama pemain yang jadi kandidat kuat pengisi tempat pemain asing Asia di Persib.

Hanya saja selintingan rumor menyebut, Persib berencana mendatangkan pemain asing Asia yang berposisi gelandang.

Lini tengah bisa dibilang jadi posisi paling 'rawan' karena Persib memiliki barisan gelandang berlabel timnas.

Sudah menjadi kebiasaan di Indonesia, klub sering bentrok kepentingan dengan timnas Indonesia.

Nama-nama seperti Ricky Kambuaya, Rachmat Irianto, Marc Klok, dan Beckham Putra Nugraha berpotensi bakal sering absen karena harus memenuhi panggilan timnas.

Berikut rekap transfer pemain masuk dan keluar Persib jelang Liga 1 2022-2023 sampai Selasa, 26 April 2022, pukul 22.00 WIB:

Pemain Masuk

1. Ricky Kambuaya (gelandang)

2. Rachmat Irianto (gelandang)

3. Ciro Alves (striker)

4. David Kevin Rumakiek (bek sayap)

5. Fitrul Dwi Rustapa (kiper)

6. Arsan Makarin (promosi dari Bandung United)

7. Eriyanto (bek sayap)

Pemain Keluar

1. Esteban Vizcarra

2. Gian Zola

3. Indra Mustafa

4. Supardi Nasir

5. Mario Jardel

6. Bruno Cantanhede

7. Puja Abdillah

8. Dhika Bhayangkara

9. Ardi Idrus

10. Mohammed Rashid

11. Deden Natshir

12. Aqil Savik.**

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Taufik | Editor: M Taufik

Piksi

Berita Terkini