Eks Striker Persib Usung Ambisi Besar Bersama Persikab di Liga 2

Eks Striker Persib Usung Ambisi Besar Bersama Persikab di Liga 2

REPUBLIK BOBOTOH - Pemain Persikab, Rudiyana tak terbebani dengan target tinggi yang diusung Laskar Dalem Bandung yang berambisi meraih tiket promosi dari Liga 2 ke Liga 1.

Menurut Rudiyana, sangat wajar Persikab menargetkan promosi ke Liga 1 mengingat semua pihak yang ada di tim ingin melihat kembali Persikab bertarung di kasta tertinggi sepak bola Indonesia.

Tak hanya pemain, manajemen Persikab terus berupaya untuk mewujudkan keinginan Lulugu Green Wolf. Apalagi Persikab sudah cukup lama absen di kasta tertinggi sepak bola Indonesia

"Gak jadi beban, malahan itu jadi motivasi, jadi kita sama-sama antara pemain dan manajemen kalau rezekinya insyaallah lolos ya Alhamdulillah," kata Rudiyana, Kamis 28 April 2022.

Menurut Rudiyana, Dalem Bandung sangat layak untuk lolos ke Liga 1. Pasalnya tim yang bermarkas di Stadion si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung itu, memiliki banyak faktor untuk lolos ke Liga 1.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


BACA JUGA: Resmi Gabung Persikab, Eks Persib dan Persis Bangga Bisa Kembali Ke 'Rumah'

BACA JUGA: Persib Jangan Berharap Bisa Juara Liga 1 jika tak Memiliki Modal Ini

Rudiyana menjelaskan, salah satu faktor penunjang Persikab harus promosi Liga 1 ialah kondisi manajemen tim yang sekarang lebih profesional, terutama sejak Dadang Supriatna menjabat sebagai Bupati Bandung yang mendorong dan membantu Persikab dikelola lebih baik.

Menurut eks penyerang Persib itu, Persikab sudah menjelma jadi tim yang lebih maju karena dikelola oleh orang profesional, tanpa mengandalkan anggaran daerah.

"Saat ini lebih profesional, lebih maju dibandingkan sebelumnya, karena sekarang dikelola oleh PT sendiri. Juga jadi tidak pakai APBD lagi. Jadi intinya bagus," kata Rudiyana.

Disinggung soal target pribadinya bersama Persikab, penyeang berusia 29 tahun itu memiliki target untuk mengantarkan Persikab lolos ke Liga 1.

"Targetnya bisa membawa Persikab lebih baik dan harapannya semoga apa yang kita cita-citakan terkabul," tutupnya.

Sekadar diketahui, sudah dua dekade Persikab berkutat di kasta bawah setelah terdegaradai dari Divisi Utama Liga Indonesia musim 2002.

Ligina musim 2002 jadi musim terakhir Persikab merasakan persaingan di kasta tertinggi sepak bola Indonesia yang saat itu masih berlabel Divisi Utama.

Saat itu Persikab terdegradasi ke Divisi I setelah di akhir musim menempati posisi paling buncit dengan hanya mengoleksi 6 poin.**

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Raffy Faraz | Editor: M Taufik

Piksi

Berita Terkini