REPUBLIK BOBOTOH - Selamat Pagi, Bobotoh! Tim redaksi REPUBLIKBOBOTOH.COM (RBCOM) menyuguhkan rangkuman tiga berita paling populer yang terjadi pada Kamis 28 April 2022
Ada kabar soal dua pemain baru Persikab yang merupakan mantan Persib dan Persija.
Kabar lainnya soal rumor merapatnya eks Persib ke PS Sleman dan Persib akan segera kedatangan pemain asing Asia.
Berikut rangkuman tiga berita tersebut:
1. Persikab Datangkan Dua Pemain Baru, Eks Persib dan Persija
Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)
Persikab Kabupaten Bandung mengumumkan rekrutan barunya untuk mengarungi kompetisi Liga 2 2022.
Tak tanggung-tanggung, tim berjuluk Laskar Dalem Bandung langsung memperkenalkan dua pemain barunya yaitu Puja Abdillah dan Iman Fathurahman.
Puja Abdillah merupakan mantan pemain yang membela Persib musim lalu.
Sementara Iman Fathurahman adalah mantan pemain Persija Jakarta pada Liga 1 2021.
2. Pelatih PSS Jawab Rumor Dekati Eks Striker Persib setelah Depak Wander Luiz
PSS Sleman resmi melepas tiga pemain asing mereka di Liga 1 musim 2021-2022, salah satunya adalah Wander Luiz.
Penyerang asal Brasil itu, terdepak dari skuad Super Elang Jawa, julukan PSS, yang sekarang dibesut pelatih Seto Nurdiantoro.
Selain Wander Luiz yang sebelumnya bermain untuk Persib, PSS juga melepas bek asal Australia Aaron Evans dan gelandang serang Brasil, Juninho.
3. Akhirnya Persib Segera Kedatangan Pemain Asing Asia Pengganti Mohammed Rashid
Persib Bandung menargetkan pemain asing Asia pengganti Mohammed Rashid sudah deal atau resmi diumumkan sebelum tim menggelar latihan perdana pada pertengahan Mei 2022 mendatang.
Harapan itu disampaikan oleh Direktur PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Teddy Tjahjono dalam wawancara dengan Bola.com yang videonya diunggah di Vidio.com pada Rabu 27 April 2022.
Soal nama pemain asing Asia yang tengah didekati Persib, Teddy enggan membeberkan siapa saja.
Itulah ringkasan tiga berita terpopuler yang dirangkum redaksi REPUBLIKBOBOTOH.COM.**
TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV
Follow Berita Republik Bobotoh di Google News
Penulis: Tim Republik Bobotoh | Editor: Helmi M Permana