Persib Cukup Sukses Penuhi Rekomendasi Pelatih

Persib Cukup Sukses Penuhi Rekomendasi Pelatih Dokumentasi: Latihan Persib di Stadion GBLA. (Dok. Republik Bobotoh)

REPUBLIK BOBOTOH-Sudah 7 pemain yang direkrut Persib jelang menghadapi Liga 1 musim depan. Akan tetapi masih banyak rumor yang menyebutkan bahwa perburuan Persib belum berhenti dan akan masih mencari pemain lagi.

Direktur PT Persib Bandung Bermartabat, Teddy Tjahjono menuturkan perektutan pemain kali ini dianggapnya cukup sukses. Pasalnya semua pemain yang direkrutnya merupakan pemain yang direkomndasikan oleh staf kepelatihan timnya.

Baca Juga: Teddy Beri Bocoran Sosok Pemain Asing Asia Yang Akan Mengikuti Seleksi di Persib

"Untuk perekrutan tahun ini, semua pemain yang di rekomendasikan oleh tim pelatih, semua berhasil kami rekrut," kata Teddy kepada awak media pada Rabu, 11 Mei 2022.

Meski sesuai rencana, masih terdapat beberapa posisi yang belum terisi. Salah satu posisi yang belum terpenuhi ialah kuota pemain asing Asia selepas ditinggal Mohammed Rashid.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Teddy menuturkan Persib sudah memiliki rencana untuk memanfaatkan kuota pemain asing Asia yang saat ini belum terisi. Setelah melepas Mohammed Rashid, Persib akan melakukan seleksi kepada beberapa pemain asing Asia.

Baca Juga: Frets Butuan Kirim Pesan 'Emosional' kepada Ardi Idrus setelah Resmi Gabung Bali United

Belum lama ini terdapat sejumlah nama pemain Jepang yang santer dikaitkan dengan Persib. Mereka ialah Ryohei Miyazaki, Rei Tachikawa, Kazuki Takahashi, Ryotaro Kurabe, Takoshi Ushima, Mitsuru Maruoka.

Disinggung soal jumlah pemain yang akan diseleksi, Teddy belum bisa memastikan. Bahkan ia juga tak bisa membocorkan terkait jadwal kedatangan para pemain seleksi tersebut.

"Ada beberapa, ditunggu aja," kata Teddy kepada awak media pada Rabu, 11 Mei 2022.

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Raffy Faraz | Editor: Dadi M

Piksi

Berita Terkini