Calon Pemain Asing Terakhir Persib Ada yang Berlabel Timnas, Satu Menolak Datang

Calon Pemain Asing Terakhir Persib Ada yang Berlabel Timnas, Satu Menolak Datang Logo Persib. (Adam Husein/Republik Bobotoh)

REPUBLIK BOBOTOH - Pelatih Persib Bandung, Robert Alberts mengungkap fakta, Persib melakukan negosiasi dengan banyak pemain untuk memaksimalkan jatah terakhir pemain asing.

Persib memiliki kuota pemain asing Asia yang belum dimaksimalkan setelah resmi berpisah dengan gelandang timnas Palestina, Mohammed Rashid.

Ada empat kandidat pemain asing Asia pengganti Rashid yang akan menjalani trial di Persib, 2 pemain dari Jepang, 1 dari Korea Selatan dan 1 dari Filipina.

Untuk pemain asal Filipina dikabarkan berstatus pemain tim nasional. Lalu ada juga pemain asal Iran, tetapi menolak datang karena tak mau menjalani proses seleksi terlebih dahulu.

Baca Juga : Persib Dinilai Beruntung Karena Hal Ini, Mantan: Robert Patut Bersyukur


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Baca Juga : Indonesia U-23 Berpotensi Jumpa Malaysia U-23 di Semifinal Sepak Bola SEA Games

Robert menegaskan, para pemain asing yang dibidik Persib tersebut harus menerima kenyataan mesti melakukan proses seleksi, jika tidak mau, Persib tegas tidak akan melakukan kesepakatan.

Itu juga yang dilakukan Persib kepada pemain bidikan asal Iran yang menolak menjalani masa seleksi.

"Kami memiliki banyak pemain yang dibidik, tapi mereka harus menerima kondisi harus melalui dulu proses trial," jelas Robert, Senin 16 Mei 2022.

"Jika mereka tidak bersedia untuk memperlihatkan kemampuannya, seperti contohnya kami memiliki pemain bidikan dari Iran. Namun dia menolak melakukan seleksi, maka kami tidak bisa menyepakatinya," ujar Robert.

"Kami ingin melihat pemain tersebut beraksi di klub ini sebelum memberikan keputusan (dikontrak atau tidak)," tutup Robert.

Proses seleksi calon pemain asing Asia akan dilakukan Persib sejalan dengan digelarnya program latihan pramusim yang rencananya dilaksanakan mulai besok, Selasa 17 Mei 2022.**

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Raffy Faraz | Editor: M Taufik

Piksi

Berita Terkini