Optimisme Meningkat Seiring Datangnya 8 Pemain Baru

Optimisme Meningkat Seiring Datangnya 8 Pemain Baru Latihan perdana Persib di Lapangan Sidolig, Selasa 17 Mei 2022. (Adam Husein/Republik Bobotoh)

REPUBLIK BOBOTOH - Sempat kehilangan banyak pemain, Persib Bandung terus berbenah demi menambal kekosongan di skuadnya.

Sebanyak 8 pemain akhirnya menjadi pilihan untuk menjadi rekrutan anyarnya, sekaligus mengisi kekosongan yang ditinggalkan pemain sebelumnya.

Secara bertahap, Persib merekrut 8 pemain yang masuk ke dalam daftar rekomendasi tim pelatih. Mereka ialah, Ricky Kambuaya, Rachmat Irianto, Ciro Alves, Eriyanto, Arsan Makarin, Fitrul Dwi Rustapa, Satrio Azhar, dan David Rumakiek.

Baca Juga : Gelandang Korea yang Katanya Dilirik Persib Masuk Jajaran Top Assist di Liga Thailand

Pemain bertahan sekaligus kapten Persib, Victor Igbonefo mengatakan datangnya 8 pemain tersebut cukup memberikan dampak siginifikan.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Yang mana menurutnya 8 pemain baru tersebut merupakan pemain berkualitas dan akan meningkatkan permainan timnya.

"Jelas kita, skuad Persib cukup bagus karena Persib mendatangkan pemain berkualitas, yang sangat bagus dari musim lalu, dan punya kekuatan masing masing," kata Victor Igbonefo.

Kehadiran 8 pemain tersebut juga meningkatkan optimisme Victor Igbonefo terhadap target yang diusung timnya.

Ia percaya Persib bisa melampaui pencapaian di musim sebelumnya hingga menjadi juara di musim yang akan datang.

Baca Juga : Dukung Setiap Keputusan Robert, Umuh: Jangan Ada Suara A, Suara B

"Ini sangat bagus, waktu untuk persiapan. Jadi mereka harus beradaptasi. Aku optimis tim jadi lebih bagus dari musim lalu," tutupnya.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Raffy Faraz | Editor: Helmi M Permana

Piksi

Berita Terkini