REPUBLIK BOBOTOH - Persib Bandung kembali memanaskan mesinnya dengan menggelar sesi latihan pada pagi ini, Kamis 19 Mei 2022.
Sesi latihan kali ini digelar di Stadion Sidolig, Kota Bandung dan bisa disaksikan secara langsung oleh Bobotoh.
Sebanyak puluhan Bobotoh tampak menghiasi latihan kali ini. Semua Bobotoh berada di tribun selatan stadion yang berlokasi di Jalan Jend. Ahmad Yani, Kota Bandung tersebut.
Baca Juga : Ini Kelebihan yang Dimiliki Ryohei Miyazaki, Kandidat Pemain Asia Persib
Meski tidak dihadiri semua pemain, tampak 21 pemain yang turun di latihan kali ini sangat antusias. Apalagi antusiasme pemain sangat terlihat ketika sesi latihan masuk ke dalam mini set game.
Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)
Dari 21 nama tersebut, terdapat 5 pemain baru yang sudah hadir, yakni Fitrul Dwi Rustapa, Satrio Syam, David Rumakiek, Arsan Makarin, dan Eri Yanto.
Sesi latihan pagi ini juga sudah hadir pelatih penjaga gawang, Luizinho Passos.
Tak hanya 5 pemain baru, salah seorang pemain seleksi asal Jepang, Ryohei Miyazaki juga sudah ikut berlatih yang dipimpin langsung oleh Robert Alberts. Dalam sesi latihan, tampak Ryohei lebih cair dan bisa berinteraksi lebih dengan pemain lainnya.
Baca Juga : Pemain Persib Sadar Akan Ekspektasi Tinggi Manajemen dan Bobotoh
Berikut daftar pemain yang sudah berlatih
Fitrul Dwi Rustapa, I Made Wirawan, Teja Paku Alam, Satrio Azhar
David Rumakiek, Arsan Makarin, Eriyanto, Victor Igbonefo, Zalnando, Febri Hariyadi, Achmad Jufriyanto, Beckham Putra, Nick Kuipers, Dedi Kusnandar, Frets Butuan, Erwin Ramdani, Ryohei Miyazaki (trial), Abdul Aziz, Ezra Walian, Bayu Fiqri, Henhen Herdiana.
TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV
Follow Berita Republik Bobotoh di Google News
Penulis: Raffy Faraz | Editor: Helmi M Permana