REPUBLIK BOBOTOH - I Made Wirawan menjadi pemain paling senior yang ada di skuad Persib musim ini.
Kiper 40 tahun tersebut masih dipercaya untuk menjadi bagian dari Persib oleh pelatih Robert Alberts.
Meski usianya sudah tidak masuk ketegori 'emas', I Made Wirawan tetap mampu mempertahankan kebugarannya dan siap bersaing dengan para pemain muda yang dimiliki Persib saat ini.
Baca Juga : 1 Bulan Lebih Nganggur, Mohammed Rashid Diminta Comeback Persib
Faktor usia ternyata bukan halangan bagi I Made Wirawan untuk bisa menunjukan kelasnya sebagai salah satu mantan kiper Timnas Indonesia.
Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)
I Made Wirawan mengatakan, kebugaran fisiknya yang tetap terjaga sampai saat ini tak lepas dari pola hidup yang dijalani.
Selain mengatur waktu istirahat, kiper asal Bali tersebut sangat menjaga pola makan dan latihan.
"Apa ya, saya sih dari dulu mungkin menjaga jam istirahat kemudian porsi latihan, terus gak terlalu banyak begadang," ungkap I Made Wirawan soal rahasia di balik kebugarannya saat berbincang dengan awak media, Senin 23 Mei 2022.
"Kalau menurut saya. Kalau disuruh kasih tau tips ya gak tau karena saya jalani aja apa yang saya lakukan," ujar eks kiper Persiba Balikpapan tersebut.
Di tengah kedisipilinannya dalam hal latihan, istirahat, dan makan, I Made Wirawan tak menampik bahwa ia kadang-kadang melakukan 'cheating' atau mengonsumsi makanan yang sangat diinginkannya.
"Yang pasti apa yang saya lakukan sampai saat ini selalu disiplin waktu, disiplin makan, pasti ada cheatingnya," ungkap kiper bernomor punggung 15 tersebut.
Baca Juga : Foto GBLA Bikin Bobotoh Salfok, Kondisinya Dinilai Mengkhawatirkan
Bahkan ketika awak media menyinggung soal bala-bala atau bakwan sebagai makanan yang harus dijauhi oleh para atlet, I Made Wirawan mengakui bahwa gorengan adalah salah satu makanan yang enak.
"Tapi itu makanan paling enak, cuma mungkin untuk sekarang waktu libur saya nikmati tapi mulai lagi dalam latihan berusaha untuk mengurangi, kalau bisa jangan," pungkasnya.**
TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV
Follow Berita Republik Bobotoh di Google News
Penulis: Helmi MP | Editor: Helmi M Permana