Ganti Nama, RANS Nusantara Tak Mau Seperti Kacang Lupa Kulit

Ganti Nama, RANS Nusantara Tak Mau Seperti Kacang Lupa Kulit

REPUBLIK BOBOTOH - Chief Operating Officer (COO) RANS Nusantara FC, Darius Sinathrya buka suara terkait perubahan nama RANS Cilegon United menjadi RANS Nusantara FC.

Menurutnya perubahan tersebut bukan tanpa tujuan melainkan perubahan nama ini adalah rencana manajemen untuk mendekatkan diri dengan pecinta sepak bola Indonesia.

Darius Sinathrya menambahkan sebenarnya orang yang pas menjawab secara detail perubahan nama ini ialah Raffi Ahmad selaku pemilik klub. Namun ia hanya bisa menjabarkan tujuan perubahan nama secara ringkas ialah demi merebut hati pecinta sepak bola Indonesia.

"Kalau lebih pas jawab itu Raffi Ahmad. Dari awal kan ada rencana, jadi klub yang dicinta sepak bola tanah air. Mengangkat nama RANS Nusantara," tutur pria blasteran Swiss Indonesia itu pada Senin, 30 Mei 2022.

Baca Juga : Begini Format Liga 1 dan Liga 2 Musim Depan


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Pria yang berprofesi sebagai pembawa acara dan model itu juga menambahkan perubahan nama ini akan merubah logo dari klub. Namun perubahan tersebut tak akan dilakukan secara besar-besaran dan tetap didominasi dengan warna ungu.

"Iya ganti, tapi gak banyak. Warna masih tetap ungu, logo gak banyak berubah cuma dikit. [launching] nanti tunggu pramusim selesai," imbuhnya.

Disinggung soal respon masyarakat Cilegon, Darius Sinathrya memastikan bahwa perubahan nama ini bukan berarti RANS bak kacang lupa kulit. Justru perubahan nama ini, RANS ingin tetap tumbuh dan besar dengan memprioritaskan warga Cilegon.

Baca Juga : PSSI Bahas Peluang Indonesia Gantikan China Jadi Tuan Rumah Piala Asia 2023

"Justru bisa lebih besar lagi lihat visi ke depannya, mungkin jadinya masyarakat. punya perwakilan di tingkat provinsi. mudah-mudahan ini bisa terlaksana dengan baik, karena kita gak pernah lepas akar bahwa memang awalnya di Cilegon," tutup Darius Sinathrya.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Raffy Faraz | Editor: Helmi M Permana

Piksi

Berita Terkini