Robert Alberts Sempat Dilarikan ke Rumah Sakit, Tim Medis Persib Ungkap Kondisinya

Robert Alberts Sempat Dilarikan ke Rumah Sakit, Tim Medis Persib Ungkap Kondisinya Pelatih Persib Robert Alberts (Adam Husein/Republik Bobotoh)

REPUBLIK BOBOTOH - Persib Bandung menyampaikan kabar yang kurang sedap terkait kondisi pelatih Robert Alberts.

Robert Alberts absen memimpin latihan Persib pada sesi latihan pagi dan sore yang digelar di Batam, Selasa 31 Mei 2022.

Menurut keterangan yang disampaikan tim medis Persib, Alvin Wiharja, Robert Alberts mengeluh tidak enak badan disertai sakit kepala.

Baca Juga : 2 Pemain Asia yang Dipantau Persib Bakal Terbang ke Mongolia

Karena kondisinya, Robert Alberts sempat dilarikan ke rumah sakit. Namun menurut Alvin Wiharja, pelatih asal Belanda tersebut kini sudah kembali ke hotel, tetapi kondisinya tetap dalam pantauan tim medis.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


"Kondisi beliau memang sedang tidak prima sehingga kami melakukan pemeriksaan lebih lanjut di rumah sakit untuk mengetahui kondisinya secara pasti," kata Alvin Wiharja dikutip dari laman resmi Persib.

Selain terus memantau kondisi Robert Alberts dengan teliti, tim medis Persib juga masih menunggu hasil observasi.

Alvin Wiharja mengungkapkan, Robert Alberts akan kembali menjalani pemeriksaan lanjutan di rumah sakit, meski kondisi suhu, denyut jantung, pernapasan, serta tekanan darahnya normal.

Baca Juga : Kembali ke Liga 1 Setelah Sempat Terdampar di Liga 3, Eks Pemain Persib Siap Bersaing di Persikabo

"Saat ini kami masih melakukan observasi kepada Robert sehingga masih harus menunggu sampai besok, Rabu 1 Juni 2022 untuk memastikan kondisinya," pungkas Dokter spesialis olahraga ini.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Helmi MP | Editor: Helmi M Permana

Piksi

Berita Terkini