Persib Tergabung di Grup Neraka, Begini Tekad Jupe Melakoni Laga di Piala Presiden 2022

Persib Tergabung di Grup Neraka, Begini Tekad Jupe Melakoni Laga di Piala Presiden 2022 Achmad Jufriyanto. (Kris Andieka/Republik Bobotoh)

REPUBLIK BOBOTOH - Hasil drawing Piala Presiden 2022 menempatkan Persib Bandung di Grup C dan menjadi tuan rumah fase grup.

Grup C Piala Presiden 2022 dianggap sebagai grup "neraka" karena dihuni tim-tim papan atas seperti Bhayangkara FC, Persebaya Surabaya dan Bali United.

Laga perdana grup C Piala Presiden 2022, Persib Bandung akan menjadmu juara bertahan Liga 1 musim lalu, Bali United.

Laga yang diprediksi akan berjalan seru dan menarik ini babal berlangsung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) pada Minggu, 12 Juni 2022.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)



Baca Juga: Piala Presiden 2022: Didukung Langsung Bobotoh, Persib Bertekad Akhiri Rekor Buruk dari Bali United

Menghadapi Bali United di Piala Presiden 2022, pemain-pemain Persib bertekad untuk memberikan permainan terbaiknya.

Salah satu pemain tim berjuluk Maung Bandung yang akan merumput melakoni laga kontra Bali United adalah bek tengah Persib, Achmad Jufriyanto.

Sebagai pemain yang bertugas membendung serangan lawan, Achmad Jufriyanto tak segan-segan mengeluarkan kemampuan terbaiknya.

"Kami sebagai pemain menyambut baik gelaran Piala Presiden 2022 dan siap memberikan kemampuan terbaik," kata Achmad Jufriyanto dikutip dari laman resmi klub.


Baca Juga: Tim Senior Persib Bandung Dapat Suntikan Dua Pemain Diklat Persib

Pria yang akrab disapa Jupe ini mengaku dirinya dan para pemain lain sudah siap menjalani pertandingan perdana esok.

Ia berharap, pertandingan tersebut bisa menghasilkan kemenangan bagi skuad Pangeran Biru.

"Apa yang telah dipersiapkan selama ini inshaAllah akan kami lakukan sebisa mungkin, dan mudah mudahan mendapat hasil yang maksimal," kata pemain yang juga kapten tim Persib ini.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Teguh Noer | Editor: Teguh Nurtanto

Piksi

Berita Terkini