Teco Sanjung Kinerja Skuad Bali United yang Kalah Jumlah Pemain dari Persib

Teco Sanjung Kinerja Skuad Bali United yang Kalah Jumlah Pemain dari Persib Pelatih Bali United, Stefano Cugurra. (Adam Husein/Republik Bobotoh)

REPUBLIK BOBOTOH - Bali United sukses mencuri 1 poin atas Persib di pertandingan pertama Grup C Piala Presiden 2022 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung pada Minggu, 12 Juni 2022.

Hasil imbang ini tentu terasa sangat penting, mengingat Bali United harus bermain dengan 10 pemain sejak menit 21 setelah Eber Bessa diganjar kartu kuning kedua.

Pelatih Bali United, Stefano Cugurra, menilai gol cepat Novri Setiawan pada menit 4 memberikan dampak baik terhadap timnya.

Bahkan gol tersebut bertahan hingga babak kedua sebelum akhirnya disamakan oleh Persib lewat tendangan bebas David da Silva pada menit 79.

Baca Juga : Kapten Persib Keluhkan Banyak Delay dan Singgung Dampak Gol Kilat Bali United


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


"Kita hampir menang, karena sebelumnya kita beruntung karena ada satu gol cepat, tapi saya apresiasi kerja keras pemain," ujar pria berkebangsaan Brasil itu pada sesi jumpa pers setelah pertandingan.

Baginya, hasil tersebut sangatlah berarti sebagai ajang persiapan menatap Piala AFC. Terlebih laga ini berjalan sangat sengit karena menjadi pemanasan untuk menghadapi tim di fase grup Piala AFC.

Lebih lanjut, Teco juga merasakan bagaimana kehadiran bobotoh juga menjadikan laga ini beratmosfer panas. Ia berharap hasil ini bisa diperbaiki demi mendapatkan poin sempurna di kemudian hari.

Baca Juga : Robert Sebut Persib vs Bali United seperti Laga Final

"Yang pertama kita Bali United baru lawan (tim liga 1) persib main hari ini di Piala Presiden, dan klub lain yang jadi lawan kita di AFC seperti di Malaysia, Filipina dan Kamboja sedang main di liga, karena liga di sana sudah jalan," kata Teco

"Jadi laga ini sangat penting bagi kita untuk persiapan di AFC Cup ktia main dengan lawan kuat Persib Bandung dan suporternya. kita senang bisa main di depan suporter lagi, kita harus berkembang lagi," tutupnya.

Di laga selanjutnya, Bali United akan berhadapan dengan Bhayangkara FC pada Kamis, 16 Juni 2022.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Raffy Faraz | Editor: M Taufik

Piksi

Berita Terkini