Beredar Kabar Bobotoh Meninggal Akibat Berdesak-desakan saat Laga Persib vs Persebaya

Beredar Kabar Bobotoh Meninggal Akibat Berdesak-desakan saat Laga Persib vs Persebaya Ilustrasi, bobotoh menyaksikan langsung pertandingan Persib vs Bali United di Piala Presiden 2022. (Adam Husein/Republik Bobotoh)

REPUBLIK BOBOTOH - Publik sepak bola dikejutkan kabar yang beredar di media sosial yang menyebutkan ada suporter meninggal saat laga Persib kontra Persebaya di Stadion GBLA, Jumat 17 Juni 2022.

Kabar adanya bobotoh yang meninggal disampaikan akun Twitter bobotoh dengan nama @CisituBoys, tidak lama setelah laga Persib vs Persebaya usai.

Dalam postingan atau cuitannya, akun @CisituBoys menulis: "Innalillahi Kabarnya ada 2 Bobotoh yang meninggal karena berdesak-desakan diluar depan digerbang U dan V. Semoga Husnul Khatimah."

Akun @CisituBoys juga belum memastikan kabar tersebut telah terkonfirmasi secara resmi dan menunggu keterangan resmi dari pihak panitia penyelenggaraa maupun kepolisian.

Baca Juga : Pertandingan Persib vs Persebaya Memakan Korban


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


"Masih menunggu rilis resmi nya. Dan buat bobotoh yang di stadion Jaga diri baik-baik. Balik na ulah pasedek-sedek," katanya.

Sementara sejumlah wartawan yang meliput pertandingan Persib vs Persebaya di Stadion GBLA, termasuk tim peliput REPUBLIKBOBOTOH.COM, hingga Jumat tengah malam masih standby menunggu konfirmasi kabar suporter yang meninggal.

Diberitakan sebelumnya, animo besar bobotoh menyaksikan pertandingan Persib lawan Persebaya tak terbendung hingga membuat pintu masuk Stadion GBLA rusak.

Baca Juga : Piala Presiden 2022: Persib Bekuk Persebaya, Begini Komentar Achmad Jufriyanto

Pantauan REPUBLIKBOBOTOH.COM, pintu masuk ke tribun penonton Stadion GBLA di bagian VVIP jebol dan kacanya pecah.

Belum ada keterangan resmi dari panitia pertandingan maupun aparat keamanan terkait kerusakan fasilitas Stadion GBLA.

Tetapi yang jelas jumlah penonton yang hadir menyaksikan langsung laga Persib vs Persebaya melebihi jumlah seharusnya.

Meski panitia pertandingan hanya menjual 15 ribu tiket untuk laga Persib vs Persebaya, sebanyak 1.500 di antaranya dialokasikan untuk Bonek. Tetapi jumlah penonton yang hadir bisa dibilang lebih dari itu.

Baca Juga : Penonton Laga Persib vs Persebaya Membeludak, Pintu Stadion GBLA Jebol hingga Kacanya Pecah

Tribun penonton bagian atas yang harusnya steril, juga nampak banyak ditempati penonton.

Jumlah 15 ribu tiket yang dijual panitia pertandingan hanya 40 persen dari total kapasitas Stadion GBLA yang mampu menampung 38 ribu penonton.

Penyelenggara Piala Presiden 2022 sendiri sudah menetapkan maksimal penonton yang hadir adalah 75 persen dari total kapasitas.

Baca Juga : Penonton Laga Persib vs Persebaya Membeludak, Pintu Stadion GBLA Jebol hingga Kacanya Pecah

Tetapi di Bandung, panitia lokal Piala Presiden 2022, hanya diizinkan menjual 15 ribu tiket.

Selain itu, dalam proses pelaksanaannya, sempat terjadi tarik ulur terkait penggunaan Stadion GBLA sebagai venue Piala Presiden 2022.

Bahkan tiket pertandingan pertama Grup C Piala Presiden 2022 antara Persib vs Bali United baru dijual secara online sehari sebelum hari H pertandingan.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Taufik | Editor: M Taufik

Piksi

Berita Terkini