REPUBLIK BOBOTOH - Persib Bandung ditantang PSS Sleman di babak perempat final Piala Presiden 2022 yang akan digelar pada Jumat, 1 Juli 2022.
PSS Sleman mengunci posisi runner up Grup A Piala Presiden 2022 setelah mengandaskan Dewa United pada laga terakhir mereka di Stadion Manahan, Solo, Senin 27 Juni 2022.
Persib sendiri seperti diketahui lolos ke perempat final Piala Presiden 2022 setelah menempati posisi pertama Grup C mengugguli Bhayangkara FC, Bali United, dan Persebaya.
Laga Persib vs PSS akan digelar pada Jumat, 1 Juli 2022 mendatang, dan kick-off pertandingan dijadwalkan dilaksanakan pada pukul 20.00 WIB dan akan disiarkan lanbgsung Indosiar.
Sayangnya laga Persib vs PSS tidak bisa dihadiri langsung penonton karena Persib dihukum larangan menggelar laga kandang dengan penonton di sisa pertandingan Piala Presiden 2022.
Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)
Baca Juga : Hasil dan Skor Piala AFC 2022 Bali United vs Visakha FC dan PSM vs Tampines Rovers
Hukuman yang dijatuhkan Panitia Disiplin (Pandis) Piala Presiden 2022, tersebut merupakan buntut dari peristiwa yang terjadi di laga Persib vs Persebaya pada Jumat 17 Juni 2022, yang mengakibatkan 2 orang bobotoh meninggal.
Jika berhasil melewati hadangan PSS Sleman, Persib akan menghadapi pemenang laga perempat final yang mempertemukan PSM Makassar dengan juara Grup B.
Posisi juara dan runner up Grup B sendiri akan ditentukan Selasa besok, 28 Juni 2022, saat Borneo FC Samarinda jumpa RANS Nusantara FC.
Borneo FC sendiri sudah memastikan lolos ke perempat final, namun mereka belum menentukan posisi sebagai juara atau runner up grup. Sementara satu tiket tersisa diperebutkan Barito Putera dan RANS Nusantara FC.
Baca Juga : 2 Pemain Pilar PSS Absen saat Hadapi Persib di Perempat Final Piala Presiden 2022
Sementara di laga perempat final lain mempertemukan PSIS Semarang kontra Bhayangkara FC dan Arema FC melawan runner up Grup B.
Pemenang dari dua laga tersebut akan bertemu di babak semifinal yang rencananya dilaksanakan pada pertengahan bulan Juli 2022 mendatang.
Jadwal Perempat Final Piala Presiden 2022:
Jumat, 1 Juli 2022
20.00 WIB Persib Bandung vs Runner-up Grup A - Live Indosiar dan Streaming Vidio (1)
Sabtu, 2 Juli 2022
15.00 WIB Arema FC vs Runner-up Grup B - Live Indosiar dan Streaming Vidio (2)
Baca Juga : Tersisa 1 Tiket, Ini Daftar 7 Tim yang Lolos ke Perempat Final Piala Presiden 2022
Minggu, 3 Juli 2022
15.00 WIB PSIS Semarang vs Bhayangkara FC - Live Indosiar dan Streaming Vidio (3)
20.00 WIB Juara Grup B vs PSM Makassar - Live Indosiar dan Streaming Vidio (4)
Jadwal Semi Final Piala Presiden 2022 (7 dan 11 Juli 2022)
Pemenang Perempat Final 1 vs Pemenang Perempat Final 4 (1)
Pemenang Perempat Final 2 vs Pemenang Perempat Final 3 (2)
Jadwal Final Piala Presiden 2022 14 dan 17 Juli 2022
Pemenang Semifinal 1 vs Pemenang Semifinal 2
Catatan: Jadwal pertandingan dan siaran langsung tv sewaktu-waktu bisa berubah.**
TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV
Follow Berita Republik Bobotoh di Google News
Penulis: Taufik | Editor: M Taufik