Robert Beberkan Perkembangan Persib Jelang Bergulirnya Liga 1 2022

Robert Beberkan Perkembangan Persib Jelang Bergulirnya Liga 1 2022 Robert Alberts memimpin latihan Persib di GBLA. (Adam Husein/Republik Bobotoh)

REPUBLIK BOBOTOH - Skuad Persib Bandung terus menunjukan progres yang positif jelang laga pembuka kompetisi Liga 1 2022.

Persib akan menghadapi Bhayangkara FC pada Ahad 24 Juli 2022 mendatang.

Pelatih Persib Robert Alberts menuturkan, sederet catatan positif dikantonginya. Skuad Persib pun menunjukan perkembangan yang pesat.

Baca Juga : Gagal Mendapatkan Lawan Uji Coba, Robert Alberts Punya Rencana Lain

Hal tersebut terlihat saat Persib melakoni laga uji tanding melawan Persib U-20 di Lapangan Sidolig, Sabtu 16 Juli 2022 lalu.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Persib unggul telak 9-0 melalui hattrick Marc Klok, Arsan Makarin, Beckham Putra Nugraha, Frets Butuan, dan dua gol Ridwan Ansori.

"Saya rasa ada perkembangan. Tim memperagakan sepak bola satu-dua sentuhan yang bagus," tutur Robert Alberts dikutip dari laman resmi Persib.

Tak hanya itu, Robert Alberts mengapresiasi hal lain yang ditunjukan oleh para pemainnya. Salah satunya pressing yang semakin membaik.

Baca Juga : Diberi Pelajaran Seniornya 9 Gol Tanpa Balas, Begini Pendapat Pelatih Diklat Persib

"Tempo permainan sedikit lebih tinggi karena ada periode berat yang sudah kami lalui dalam latihan. Sekarang pemain sudah lebih ringan (dalam bergerak)," ungkap pelatih asal Belanda tersebut.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Helmi MP | Editor: Helmi M Permana

Piksi

Berita Terkini