Sudah Diincar 4 Tahun Lalu, Umuh Muchtar Ungkap Proses Negosiasi dengan Luis Milla

Sudah Diincar 4 Tahun Lalu, Umuh Muchtar Ungkap Proses Negosiasi dengan Luis Milla Luis Milla. (MO Persib)

REPUBLIK BOBOTOH - Punggawa Persib Bandung kini sudah bisa bernapas lega karena sudah ada pelatih yang akan memoles tim.

Manajemen Persib Bandung memutuskan mengikat mantan pelatih Timnas Indonesia, Luis Milla dengan masa kontrak selama satu tahun.

Luis Milla memang belum bergabung dengan Persib karena sedang mengurus KITAS dan akan segera bertolak menuju Bandung.

Baca Juga: TERPOPULER: Bikin Penasaran! Gaji Luis Milla dan Kapan Merapat ke Persib Hingga Pengakuan Budiman Pada Robert Alberts


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Komisaris PT Persib Bandung Bermartabat (PBB) Umuh Muchtar mengungkapkan proses negosiasi dengan Luis Milla yang dinilainya cukup alot.

Tentu saja negosiasi tak jauh dari gaji yang akan diberikan pada Luis Milla, pasalnya memang cukup fantastis.

Sebagai gambaran, saat menangani Timnas Indonesia gaji Luis Milla cukup tinggi. Berbagai sumber mengatakan bahwa gaji Luis Milla per bulannya mencapai 80 ribu euro atau sekitar Rp1,198 miliar per bulan termasuk pajak atau Rp14,367 miliar per tahun (12 bulan).

Baca Juga: Pesan Menyentuh Luizinho Passos untuk Penjaga Gawang Persib

“Alhamdulillah, walaupun alot, alot, alot, tapi kami sudah janji secepatnya akan ada pelatih yang lebih baik. Ini kan lebih baik dari Robert ya, insya Allah. Mudah-mudahan memberikan kebaikan untuk Persib Bandung,” harap Umuh Muchtar.

Mantan pelatih Timnas Indonesia itu ternyata sudah berada dalam pantauan Persib sejak empat tahun lalu.

Hal ini disampaikan Umuh Muchtar saat masih menjadi manajer Persib pada Desember 2018 silam.

Ketika itu, Umuh dan jajaran direksi serta manajemen Persib ingin mendatangkan Milla untuk Liga 1 2019.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Teguh Noer | Editor: Teguh Nurtanto

Piksi

Berita Terkini