Baru Dua Kali Bertugas di Liga 1 2022, Wasit asal Jakarta Pimpin Laga PSM vs Persib

Baru Dua Kali Bertugas di Liga 1 2022, Wasit asal Jakarta Pimpin Laga PSM vs Persib Ilustrasi Wasit. (Planet_Fox/Pixabay)

REPUBLIK BOBOTOH - PT Liga Indonesia Baru (LIB) merilis nama-nama perangkat pertandingan yang bertugas di pertandingan PSM vs Persib.

Kedua tim akan saling berhadapan di Stadion BJ Habibie, Parepare, hari ini, Senin 29 Agustus 2022.

Moch Adung dipercaya untuk menjadi pengadil di pertandingan malam nanti.

Baca Juga : Kericuhan Suporter Pecah setelah Laga Persikab vs PSIM di Jalak Harupat

Wasit asal Jakarta tersebut akan dibantu oleh Yan Ardiona sebagai asisten wasit 1 dan Yulianto selalu asisten wasit 2.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Sementara untuk wasit tambahan akan diemban oleh Nusur Fadilah dan Choirudin.

Untuk wasit cadangan dan pengawas pertandingan dipercayakan kepada Mohammad Ansori dan Agus Raikhani.

Sekilas tentang Moch Adung

Menurut catatan Trasnfermarkt, wasit Moch Adung baru memimpin dua pertandingan di kompetisi Liga 1 musim ini.

Pertandingan pertama yang dipmipin Moch Adung yaitu Persik vs Bhayangkara FC yang berlangsung 31 Juli 2022 lalu.

Sementara pertandingan kedua yakni Barito Putera vs Bali United pada 18 Agustus 2022.

Dari dua pertandingan tersebut, Moch Adung sudah mengeluarkan 11 kartu kuning dengan rincian 6 kartu kuning pada laga Persik vs Bhayangkara dan 5 kartu kuning di pertandingan Barito melawan Bali United.

Baca Juga : Konon Robert Alberts Siap Merapat ke PSIS Semarang, Budiman Diajak?

Tak hanya kartu kuning, Moch Adung juga memberikan satu tendangan penalti pada pertandingan Persik vs Bhayangkara FC.

Mengintip catatan tugas Moch Adung pada musim lalu, ia belum pernah sekalipun memimpin pertandingan Persib maupun PSM di kompetisi Liga 1 2021.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Helmi MP | Editor: Helmi M Permana

Piksi

Berita Terkini