REPUBLIK BOBOTOH - Kekalahan telak memalukan dengan skor 5-1 yang dialami Persib Bandung dari PSM Makassar menjadi pekerjaan rumah terbesar bagi staf pelatih.
Pelatih kepala Luis Milla yang baru saja diresmikan menjadi pelatih kepala langsung dihadapkan dengan sederet tugas untuk memperbaiki performa anak asuhnya.
Asisten pelatih Persib Budiman Yunus berharap, hadirnya pelatih asal Spanyol tersebut dapat memperbaiki tim Persib demi meraih kemenangan saat menghadapi RANS Nusantara FC di akhir pekan ini.
Baca Juga : Reaksi Bobotoh setelah Persib Tampil Buruk dan Bubuk di Markas PSM
"Untuk ke depannya dengannya adanya Luis Milla bisa lebih baik lagi, ini juga jadi PR buat Luis Milla bisa memperbaiki secepatnya mungkin sebelum lawan RANS nanti Minggu," ungkap Budiman Yunus.
Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)
Pada laga melawan PSM, Luis Milla yang sebelumnya sudah memimpin latihan Persib di sesi latihan resmi, harus absen lantaran terserang demam.
Ia pun memilih beristirahat di ruang medis saat tim barunya itu dihancurleburkan tim berjuluk Juku Eja.
Penyebab Kekalahan Persib atas PSM
Selain akibat lahirnya gol cepat yang dicetak Yakob Sayuri pada menit ketiga, penyebab lain yang membuat Persib dibantai PSM, kata Budiman, absennya pemain jangkung Nick Kuipers.
Pada laga yang berlangsung di Stadion BJ Habibie, Parepare, Senin 29 Agustus 2022, Persib menurunkan duet baru di posisi bek tengah yaitu Achmad Jufriyanto dan Rachmat Irianto.
Baca Juga : Mendadak tak Ada di Bench Persib, ke Mana Luis Milla? Ternyata Ini Penyebabnya
Absennya Nick Kuipers memang dirasa Budiman sangat terasa, terutama saat mengantisipasi bola di udara. Postur menjulang Nick Kuipers dinilai mampu membendung upaya lawan untuk mencetak gol melalui bola di udara.
"Memang tidak adanya Nick di pertahanan jadi kita kurang kuat ya, Nick adalah satu pemain yang diandalkan untuk mengantisipasi bola atas," ujar pria berusia 50 tahun itu dalam sesi jumpa pers usai laga.**
TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV
Follow Berita Republik Bobotoh di Google News
Penulis: Raffy Faraz | Editor: Helmi M Permana