Hasil dan Skor Akhir Indonesia U-20 vs Moldova U-20: Diwarnai Lemparan 'Maut' Robi Darwis

Hasil dan Skor Akhir Indonesia U-20 vs Moldova U-20: Diwarnai Lemparan 'Maut' Robi Darwis Ilustrasu, pertandingan uji coba Turki U-20 vs Indonesia U-20. (PSSI)

REPUBLIK BOBOTOH - Timnas Indonesia U-20 comeback dari ketinggalan untuk balik memukul Moldova U-20 dalam pertandingan uji coba yang digelar di Stadion Manavgat Ataturk, Turki, Selasa 1 November 2022.

Setelah tertinggal 0-1 di babak pertama dari Moldova, Indonesia bangkit dan mencetak tiga gol untuk menyudahi pertandingan dengan skor 3-1.

Setelah tertinggal, Timnas Indonesia terlihat tampil cukup agresif dan banyak menekan pertahanan Moldova. Namun berbagai upaya belum membuahkan hasil hingga jeda pertandingan.

Baca Juga : Skor Sementara Indonesia U-20 vs Moldova U-20 yang Sedang Berlangsung, Berikut Link Live Streaming-nya

Baru di babak kedua, Indonesia bangkit yang dimulai dari gol penyeimbang oleh striker pengganti, Rabbani Tasnim Siddiq.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Di menit 73, Indonesia membalikan keadaan setelah kapten tim Muhammad Ferrari mencetak gol memaksimalkan umpan lemparan ke dalam Robi Darwis.

Kontribusi Robi Darwis pada gol kedua menunjukkan kemampuan lemparan ke dalam 'maut' pemain serba bisa milik Persib Bandung itu, sangat berguna karena bisa menjadi assist.

Tak berselang lama, tepatnya di menit 78, Marselino Ferdinan melengkapi kemenangan Indonesia atas Moldova melalui eksekusi penalti.

Baca Juga : Batal Hadapi Persib, Dortmund Berharap Bisa Sambangi Indonesia di Lain Waktu

Pertandingan Indonesia U-20 melawan Moldova U-20 merupakan laga uji coba ketiga yang dilakoni Robi Darwis dan kolega selama menjalani pemusatan latihan di Turki.

Dalam dua kali uji coba sebelumnya, Timnas Indonesia U-20 menang 2-1 atas Cakallikli Spor dan kalah 1-2 dari Timnas Turki U-20.

Sementara Indonesia U-20 dan Moldova U-20 dijadwalkan akan kembali bertanding dalam laga uji coba yang rencananya digelar Jumat 4 Desember 2022.

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Taufik | Editor: M Taufik

Piksi

Berita Terkini