Borneo FC Merasa Diuntungkan dengan Perubahan Venue Pertandingan Kontra Persib

Borneo FC Merasa Diuntungkan dengan Perubahan Venue Pertandingan Kontra Persib Pelatih Borneo FC Andre Gaspar. (Borneofc.id)

REPUBLIK BOBOTOH - Pelatih Borneo FC Samarinda, Andre Gaspar buka suara terkait perubahan kandang Persib dalam lanjutan pekan 20 Liga 1 2022/2023.

Andre Gaspar menilai perubahan venue dari Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Kota Bandung ke Stadion Pakansari, Bogor menjadi sebuah keuntungan untuk Borneo FC Samarinda.

Andre Gaspar mengatakan perpindahan venue tersebut dinilai cukup bagus bagi timnya yang berstatus tim tandang. Pasalnya ia memprediksi laga tersebut akan berjalan berimbang, karena Persib tak akan didukung suporternya dan sama-sama melakukan adaptasi dengan lapangan baru.

Baca Juga : David da Silva Beberkan Filosofi Persib hingga Berada di Jalur Juara

Meski menjadi sebuah keuntungan, Andre tetap menginstruksikan para pemainnya tak terlalu santai dan harus berkonsentrasi penuh. Apalagi tim berjuluk Pesut Etam tersebut diakuinya memiliki target tinggi untuk memenangkan pertandingan.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


"Ini bagus untuk tim kita, kenapa karena mungkin ini baru lapangan untuk mereka (Persib) mungkin juga mereka tidak banyak penonton seperti di home tapi ini harus fokus dan pertandingan penting buat kita dan meraih hasil yang maksimal," ujar pria asal Brasil itu dalam sesi jumpa pers pada Rabu, 25 Januari 2023.

Ia menambahkan, para pemain Borneo FC Samarinda akan mengantisipasi semua upaya Persib di laga nanti. Bahkan anak asuhnya juga sudah sepakat untuk memutus tren positif Persib di pertandingan nanti.

Disinggung soal pemain yang berbahaya, pelatih berusia 50 tahun itu mengakui bahwa Ciro Alves memiliki peran penting untuk Maung Bandung.

Oleh karena itu ia sudah menginstruksikan para pemainnya untuk membendung semua upaya pemain Persib dalam melakukan serangan, termasuk melalui Ciro Alves.

Baca Juga : Persib Usung Misi Balas Kekalahan dari Borneo FC di Pertemuan Pertama

"Ciro dia pemain yang bagus semua orang tahu kita harus hati-hati dengan semua pemain yang lain, mudah-mudahan kita bisa tapi besok pertandingan besar mudah-mudahan besok kita bisa kasih hasil yang maksimal untuk Borneo," tutupnya.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Raffy Faraz | Editor: Helmi M Permana

Piksi

Berita Terkini