Bos Persib Ungkap Kronologi Perekrutan Mario Fabiyo Londok

Bos Persib Ungkap Kronologi Perekrutan Mario Fabiyo Londok Direktur Persib, Teddy Tjahjono. (Adam Husein/Republik Bobotoh)

REPUBLIK BOBOTOH - Direktur PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Teddy Tjahjono, buka suara terkait perekrutan pemain baru, Mario Fabiyo Londok.

Teddy Tjahjono mengatakan, perekrutan Mario Fabiyo Londok merupakan rekomendasi dari tim pelatih untuk mempertebal sektor penjaga gawang.

Teddy Tjahjono menambahkan, proses perekrutan Mario Fabiyo Londok berjalan cukup lancar. Terlebih jika dilihat dari atributnya, Teddy menjelaskan staf pelatih Persib merasa cocok dengan Mario.

Baca Juga : Izin Sulit, Persib Balik Bandung Siapkan Stadion GBLA dan Siliwangi Untuk Jamu PSS Sleman

"Seperti proses perekrutan sebelumnya, rekrutmen pemain semuanya berasal dari rekomendasi tim pelatih," ujar Teddy kepada awak media di Graha Persib, Kota Bandung pada Rabu, 1 Februari 2023.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


"Jadi memang dirasakan ada kebutuhan menambah kiper dan juga mungkin diperlukan waktu untuk beradaptasi dengan metode pelatihan Luiz Passos," ujarnya.

Hanya saja, bergabungnya Mario sempat menimbulkan pertanyaan di benak Bobotoh. Apalagi posisi penjaga gawang Persib terbilang gemuk karena memiliki 6 penjaga gawang, yakni I Made Wirawan, Reky Rahayu, Teja Paku Alam, Fitrul Dwi Rustapa, Satrio Azhar, dan Mario Fabiyo Londok.

Baca Juga : Bukan Shin Tae-yong, Ini Pelatih yang Ditunjuk PSSI untuk SEA Games 2023

Teddy mengatakan, situasi tersebut bukanlah masalah bagi timnya, justru menjadi sebuah keuntungan. Dengan demikian, gemuknya posisi penjaga gawang Persib akan menciptkan atmosfer kompetisi demi mendapatkan tempat di skuad utama.

"Kemudian juga kebetulan ada yang available dan sesuai dengan kriteria dari pelatih, kan pelatih punya kriteria tersendiri mengenai tinggi badan, kecepatan dan reaksi, sehingga kebetulan ada dan kita tindaklanjuti dengan merekrut Mario Londok," tambahnya.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Raffy Faraz | Editor: M Taufik

Piksi

Berita Terkini