Persib vs PSS: Proses Penukaran Tiket Fisik Tak Mengalami Perubahan

Persib vs PSS: Proses Penukaran Tiket Fisik Tak Mengalami Perubahan (ILUSTRASI) Penukaran tiket online Persib. (Adam Husein/Republik Bobotoh)

REPUBLIK BOBOTOH - Direktur PT Persib Bandung Bermartabat, Teddy Tjahjono sampaikan kabar gembira jelang pertandingan Persib Bandung versus PSS Sleman.

Teddy Tjahjono mengatakan laga Persib Bandung versus PSS Sleman dipastikan bisa dihadiri oleh penonton.

Pria yang identik dengan angka 4 tersebut menjelaskan tiket laga yang digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Kota Bandung pada Ahad 5 Februari 2023 itu sudah bisa diakses pada hari ini.

Baca Juga : BREAKING NEWS: Persib vs PSS Sleman Digelar di Stadion GBLA dengan Penonton

Saat ini, proses pembelian tiket masih berlangsung melalui website Persib.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


"Penonton 20 ribu, tiket sudah mulai kita jual jam 10 tadi dan proses sekarang sedang berjalan." kata pria berkacamata itu pada Sabtu, 4 Februari 2023 di Graha Persib, Kota Bandung.

Disinggung soal proses penukaran tiket, Teddy Tjahjono melanjutkan prosesnya masih sama.

Nantinya setiap pemilik tiket bisa langsung menukarkan elektronik tiket di lokasi penukaran tiket yang disediakan di beberapa titik.

"Masih sama persis seperti sebelum-sebelumnya," tutupnya.

Baca Juga : Luis Milla Menghilang di Latihan Persib Jumat Malam, Manu Ungkap Penyebabnya

Untuk area penukaran, tersebar di sejumlah titik, yakni Pusdikpom Cimahi, Pusenif PPI di Jalan Brigjen Katamso, SESKOAD di Jalan Gatot Subroto , Kodim yang berlokasi di Jalan Merdeka, dan Yon Zipur 9 di Jalan AH. Nasution.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Raffy Faraz | Editor: Helmi M Permana

Piksi

Berita Terkini