Daftar Negara yang Sudah Lolos ke Piala Dunia U-20 2023, Tersisa 4 Slot

Daftar Negara yang Sudah Lolos ke Piala Dunia U-20 2023, Tersisa 4 Slot Emblem FIFA World Cup U-20 2023. (PSSI)

REPUBLIK BOBOTOH - Empat tempat tersisa di putaran final Piala Dunia U-20 tahun 2023 akan segera ditentukan di ajang Piala Asia U-20 yang saat ini berlangsung di Uzbekistan.

Delapan negara yang lolos ke babak perempat final seolah akan melakoni laga final, sebab pemenangnya dipastikan lolos ke Piala Dunia U-20 2023 yang digelar di Indonesia pada 20 Mei sampai 11 Juni 2023 mendatang.

Laga perempat final Piala Asia U-20 2023 yang menjadi penentu empat wakil Asia yang akan mendampingi Indonesia di Piala Dunia U-20 2023, akan diawali duel antara Iran vs Irak pada Sabtu 11 Maret.

Selanjutnya pada hari yang sama, akan mempertemukan tuan rumah Uzbekistan kontra Australia. Dua laga lainnya mempertemukan Korea Selatan vs China dan Jepang vs Jordania pada Minggu 12 Maret 2023.

Baca Juga : Viking Batujajar Tetap Bangga dengan Progres Persib di Tangan Luis Milla


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Saat ini, di luar Indonesia yang menjadi tuan rumah, sudah 19 negara sudah memastikan lolos lewat jalur kualifikasi dari lima zona yakni Afrika, Amerika Utara, Amerika Selatan, Osenia, dan Eropa.

Berikut daftar negara yang dipastikan tampil di putaran final Piala Dunia U-20 tahun 2023:

1. Indonesia.

2. Gambia

3. Nigeria

4. Senegal

5. Tunisia

6. Republik Dominika

7. Guatemala

8. Honduras

9. Amerika Serikat

10. Brasil

Baca Juga : PSM Kubur Harapan Bali United

11. Kolombia

12. Ekuador

13. Uruguay

14. Fiji

15. Selandia Baru

16. Inggris

17. Prancis

18. Israel

19. Italia

20. Slowakia.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Taufik | Editor: M Taufik

Piksi

Berita Terkini