Jepang Rebut Tiket Terakhir, Ini Daftar 24 Negara yang Lolos ke Piala Dunia U-20 2023

Jepang Rebut Tiket Terakhir, Ini Daftar 24 Negara yang Lolos ke Piala Dunia U-20 2023 Emblem FIFA World Cup U-20 2023. (PSSI)

REPUBLIK BOBOTOH - Lengkap sudah daftar 24 negara yang akan tampil di Piala Dunia U-20 tahun 2023 di Indonesia pada 20 Mei sampai 11 Juni 2023 mendatang.

Jepang jadi negara terakhir yang memastikan lolos ke putaran final Piala Dunia U-20 2023, setelah mengandaskan Jordania 2-0 dalam pertandingan perempat final Piala Asia U-20 2023 di Uzbekistan, Minggu malam 12 Maret 2023.

Samurai Biru Muda mengikuti jejak tiga negara Asia lainnya yang meraih tiket lolos ke Piala Dunia U-20 2023 setelah menang di perempat final Piala Asia U-20 yakni Irak, Uzbekistan, dan Korea Selatan.

Baca Juga : Takluk di Markas Persik, Persija Kibarkan Bendera Putih? Begini Kata Thomas Doll

Irak lolos setelah mengalahkan Iran 1-0, sementara Uzbekistan menaklukkan Australia melalui drama adu penalti dan Korea Selatan mengandaskan China 3-1 lewat duel selama 120 menit.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Sementara di babak semifinal Piala Asia U-20 2023, Jepang akan menghadapi Irak. Sedangkan tuan rumah Uzbekistan jumpa Korea Selatan.

Piala Dunia U-20 2023 di Indonesia rencananya akan digelar di enam stadion di enam kota yakni Stadion Gelora Bung Karno (Jakarta), Stadion Gelora Bung Tomo (Surabaya), Stadion si Jalak Harupat (Bandung), Stadion Kapten I Wayan Dipta (Gianyar), Stadion Manahan (Solo), dan Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring (Palembang).

Baca Juga : Ini Alasan Laga Persebaya vs Persib Jadi Spesial untuk Luis Milla

Berikut daftar negara yang dipastikan tampil di putaran final Piala Dunia U-20 tahun 2023:

1. Indonesia

2. Gambia

3. Nigeria

4. Senegal

5. Tunisia

6. Republik Dominika

7. Guatemala

8. Honduras

9. Amerika Serikat

10. Brasil

11. Kolombia

12. Ekuador

Baca Juga : Head to Head Persebaya vs Persib di Liga 1, Berpotensi Hasilkan Banyak Gol

13. Uruguay

14. Fiji

15. Selandia Baru

16. Inggris

17. Prancis

18. Israel

19. Italia

20. Slowakia

21. Irak

22. Uzbekistan

23. Korea Selatan

24. Jepang.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Taufik | Editor: M Taufik

Piksi

Berita Terkini