Kompetisi Hampir Usai, Ini Jawaban Bos Persib Saat Ditanya Rencana Musim Depan

Kompetisi Hampir Usai, Ini Jawaban Bos Persib Saat Ditanya Rencana Musim Depan Striker Persib Bandung, Ezra Walian saat kontra PSM Makassar di Stadion Pakansari, Cibinong. (Adam Husein/Republik Bobotoh)

REPUBLIK BOBOTOH - Tak lama lagi, kompetisi Liga 1 musim 2022/2023 akan berakhir. Sejumlah tim di papan atas, termasuk Persib Bandung masih berjuang demi meraih gelar juara di musim ini.

Hingga pekan ke 30, PSM Makassar masih kokoh berada di puncak klasemen sementara dengan 65 poin. Sedangkan Persib di posisi kedua dengan 52 poin dan Persija di posisi ketiga dengan 51 poin.

Perbedaan poin yang cukup jauh memang membuat peluang Persib kian menipis. Hanya saja Persib masih tetap berusaha untuk memanfaatkan peluang tersebut dengan menyapu bersih sisa pertandingan di Liga 1.

Baca Juga : Timnas Israel Ditolak di Piala Dunia U-20?, Erick Thohir: PSSI Menjalankan Tugas Sesuai Tupoksi

Direktur PT Persib Bandung Bermartabat, Teddy Tjahjono mengatakan Persib masih optimis untuk bisa menggeser posisi PSM di pucuk klasemen. Apalagi semua pemain di timnya memiliki hasrat dan tujuan yang sama untuk memaksimalkan peluang kecil tersebut.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


"Ya secara statistik berat, tapi kita tidak boleh menyerah, harus tetap optimis, berusaha yang terbaik." kata Teddy kepada awak media pada Senin, 13 Maret 2023.

Namun Teddy mengakui peluang tersebut memang tipis bagi Persib. Hanya saja jika Persib nantinya harus kembali gagal meraih gelar juara, ia tetap akan mengapresiasi kinerja timnya.

Terlebih lagi, Persib di musim ini memang melewati kompetisi dengan dinamika beragam.

Namun secara perlahan, progres timnya terus meningkat dan itu patut disyukuri oleh seluruh pihak yang sudah mendukung Maung Bandung.

"Ya, kan kalau kita melihat dari perjalanan awal bahwa hasil sekarang hasil yang lebih baik yang patut kita syukuri," ujar Teddy.

Disinggung soal rencana timnya di musim depan, Teddy belum bisa berkomentar. Pasalnya konsentrasi tim Persib masih terpusat di kompetisi musim ini.

Baca Juga : Ditolak Persib, Pemain Ini Akhirnya Punya Klub Juga, Bobotoh Ucapkan Selamat

"Belum, kita fokus buat selesaikan ini dulu," pungkas Teddy Tjahjono.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Raffy Faraz | Editor: Helmi M Permana

Piksi

Berita Terkini