Jaimerson Xavier Minta Maaf

Jaimerson Xavier Minta Maaf Jaimerson Xavier. (persissolo.id)

REPUBLIK BOBOTOH - Pemain bertahan Persis Solo, Jaimerson Xavier sampaikan permohonan maaf atas kekalahan yang didapat timnya pada laga kontra Persib Bandung yang digelar di Stadion Pakansari, Cibinong pada Selasa, 4 April 2023.

Menurut Jaimerson Xavier, kekalahan Persis atas Persib dengan skor 3-1 di pekan ke-32 Liga 1 2022/2023 cukup mengecewakan karena tujuan timnya tak tercapai.

Dalam laga tersebut, Persis Solo sebenarnya mampu unggul terlebih dahulu lewat gol spektakuler Jaimerson Xavier di babak pertama.

Baca Juga : Sikap Persib Terkait Kerusuhan Antar Suporter di Laga Kontra Persis

Bola set piece jarak jauhnya mampu meluncur deras dan mulus ke gawang Persib, meski Teja Paku Alam sudah berusaha menjangkaunya.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Namun setelah gol tersebut, Maung Bandung tak patah arang dan terus mencecar Laskar Sambernyawa hingga pertandingan usai. Alhasil, upaya Persib berbuah manis dan mampu menciptakan 3 gol balasan.

Jaimerson Xavier sendiri mempunyai andil besar atas terciptanya dua dari tiga gol yang bersarang ke gawang Persis.

Bek berusia 33 tahun itu sempat melakukan pelanggaran yang berujung penalti dan blunder saat David Da Silva mencetak gol kedua.

Terlepas dari itu, Jaimerson Xavier menjelaskan kekalahan ini dinilainya tak terlalu mengecewakan karena Persis tampil cukup baik.

Meski ada sejumlah rencana timnya yang berantakan, Jaimerson merasa seluruh skuar Persis harus pulang dengan kepala tegak karena tetap mampu mengimbangi permainan Persib.

"Saya meminta maaf kepada suporter dan klub dan tim bisa cetak gol setelah ini penalti ini, tapi saya punya kepala di atas karean tim kita bagus, main bagus," kata Jaimerson kepada awak media dalam sesi jumpa pers usai laga.

Lebih lanjut kata eks pemain Madura United dan Persija Jakarta itu menambahkan, kekalahan ini akan menjadi pelajaran berharga jelang menghadapi Persebaya di laga selanjutnya.

Baca Juga : Skema Persib Sempat Mandek, Luis Milla Beberkan Faktor Penyebabnya

Ia berharap staf pelatih bisa melakukan evaluasi demi mengganti kekalahan ini dengan kemenangan di partai versus Persebaya.

"Ini poin buat lawan Persebaya. Ini pelatih terbaik dan buat pertandingan nanti," tutupnya.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Raffy Faraz | Editor: Helmi M Permana

Piksi

Berita Terkini