Tiket Pertandingan Versus Persib Ludes Terjual, Persita Beberkan Alasan Tak Bisa Jamu Bobotoh di Indomilk Arena

Tiket Pertandingan Versus Persib Ludes Terjual, Persita Beberkan Alasan Tak Bisa Jamu Bobotoh di Indomilk Arena Persita Tangerang

REPUBLIK BOBOTOH - Persita Tangerang dipastikan akan didukung oleh para pendukungnya usai tiket pertandingan kontra Persib Bandung sudah ludes terjual. Hal itu disampaikan langsung oleh Marketing Communication Manager Persita, Medianta Ismail.

Medianta Ismail mengatakan tim Persita sudah menyiapkan sebanyak 5000 tiket untuk pendukung Persita. Tiket tersebut sudah ludes terjual dan Persita dipastikan akan mendapatkan dukungan penuh di laga yang digelar malam hari ini, Minggu, 9 April 2023 di Indomilk Arena tersebut.

"Kita jual dengan perizinan yaitu 5 ribu. Sold out iya benar, sold out karena banyak juga penonton umum dan masyarakat Tangerang yang membeli tiket pertandingan besok," ujar Medianta kepada awak media.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Baca Juga: Luis Duran Pastikan Persita Akan Tampil Habis-Habisan Demi Taklukkan Persib Bandung

Medianta juga menjelaskan alasan larangan Bobotoh untuk hadir di laga ini. Ia menjelaskan bahwa Persita memilih untuk memprioritaskan pendukungnya karena pihak kepolisian hanya memberikan rekomendasi dengan 5000 orang saja.

"Untuk alasan tidak mengizinkan suporter tamu itu bukan apa-apa, tapi karena kita kapasitas hanya 5 ribu. Jadi memang kita mengutamakan suporter kita dulu, suporter Persita dulu," tambahnya.

Ditambah lagi laga ini menjadi pertandingan kandang terakhir Persita di musim ini. Sehingga Persita lebih mengutamakan suporternya sendiri ketimbang suporter tim tamu.

Baca Juga: Persib Akan Berjuang Sendirian, Pemain Persib Bandung Ini Yakin dengan Doa Bobotoh

"Jadi gimana caranya suporter caranya suporter Persita bisa menyaksikan match home terakhir di Indomilk Arena musim ini. Jadi itu alasan kenapa kita bisa mengundang suporter tamu." imbuhnya.

Yang saya tahu pokoknya dari surat rekomendasi polisi itu kita dinyatakan untuk kapasitas 5 ribu ++. Kalau untuk kapasitas stadion sendiri itu kita di 15 ribu penonton." tutupnya.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Raffy Faraz | Editor: Teguh Nurtanto

Piksi

Berita Terkini