Sudah Menjalin Kesepakatan, Ini Bocoran Pelatih Baru Madura United

Sudah Menjalin Kesepakatan, Ini Bocoran Pelatih Baru Madura United Laga Madura United vs Persib Bandung pada Liga 1 2022/2023. (MO Persib)

REPUBLIK BOBOTOH - Madura United akhirnya menemukan pelatih baru untuk musim depan.

Usai berpisah dengan Fabio Lefundes, Madura United memutuskan untuk menggunakan jasa caretaker Rakmad Basuki untuk memimpin tim di kompetisi Liga 1 2022/2023.

Menurut keterangan yang disampaikan oleh manajemen Madura United, sosok pelatih baru tersebut bukan berasal dari Indonesia alias pelatih asing.

Baca Juga : Kata David Da Silva Usai Tertinggal Dua Gol dan Disalip Matheus Pato di Daftar Top Skor

Bocoran lain yang disampaikan oleh manajer Madura United Umar Wachdin, sang pelatih mempunyai banyak pengalaman.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


“Alhamdulillah sudah terpilih satu nama, ini masih negosiasi. Yang jelas lagi-lagi kami akan menggunakan jasa pelatih asing,” ungkap pria yang akrab disapa Umar dikutip dari laman resmi Liga 1.

“Untuk identitasnya kami keep dulu. Yang jelas pelatih asing ini sudah punya banyak pengalaman.”

“Memang lumayan banyak, baik dari Eropa maupun Amerika Selatan. Ada beberapa yang menarik dan kemudian kami interview. Dari interview tersebut ada satu yang kami pilih,” katanya menambahkan.

Menggunakan jasa pelatih asing bukan hal baru bagi Madura United. Sederet pelatih asing pernah menangani tim asal Pulau Garam tersebut.

Baca Juga : Kata David Da Silva Usai Tertinggal Dua Gol dan Disalip Matheus Pato di Daftar Top Skor

Sebut saja Gomes de Oliviera (Brasil), Milomir Seslija (Bosnia), Dejan Antonic (Serbia), hingga terakhir Fabio Lefundes (Brasil) yang memilih mundur di pertengahan putaran kedua lalu.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Helmi MP | Editor: Helmi M Permana

Piksi

Berita Terkini