Jelang Hadapi Myanmar di Ajang SEA Games Kamboja, Begini Komentar Gelandang Persib Bandung

Jelang Hadapi Myanmar di Ajang SEA Games Kamboja, Begini Komentar Gelandang Persib Bandung Gelandang Persib Bandung, Beckham Putra Nugraha yang memperkuat Timnas Indonesia U-22 di ajang SEA Games Kamboja. (PSSI)

REPUBLIK BOBOTOH - Timnas Indonesia U-22 akan menghadapi Myanmar pada ajang SEA Games Kamboja di Stadion Nasional Olimpiade, Phnom Penh, Kamis 4 Mei 2023.

Saat ini kepercayaan diri pemain Timnas Indonesia U-22 semakin tumbuh usai Filipina dengan skor 3-0 di laga pertama Grup A.

Gelandang Timnas Indonesia U-22 asal Persib Bandung, Beckham Putra Nugraha mengatakan bahwa skuad Garuda Nusantara semakin kompak dan solid.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Baca Juga: Wilujeng Sumping, Persib Akhirnya Umumkan Pemain Rekrutan Pertamanya Musim Ini

Namun Beckham Putra Nugraha mengatakan bahwa rekan-rekannya tidak boleh jemawa mengingat masih ada tiga pertandingan di Grup A yang sangat menentukan.

"Melawan Myanmar kita harus mempersiapkan diri sebaik mungkin dan semua pemain lawan harus diwaspadai," kata Beckham Putra Nugraha dikutip dari laman resmi PSSI.

Beckham menjelaskan bahwa Timnas Indonesia U-22 sudah melakukan evaluasi dari pertandingan melawan Filipina.

Baca Juga: Bos Persib Mengaku Tak Mau Intervensi Luis Milla, Begini Alasannya

Beckham menjelaskan, semua pemain Indonesia dalam kondisi bagus untuk menghadapi Myanmar usai menjalani proses recovery.

Beckham menjelaskan, semua pemain Indonesia dalam kondisi bagus untuk menghadapi Myanmar. Proses recovery setelah melakoni partai pertama kontra Filipina juga berjalan baik.

"Kondisi aman, bagus karena terhitung lebih lama mendapat masa istirahat dibandingkan Myanmar," pungkas pemain jebolan Diklat Persib itu.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Teguh Noer | Editor: Teguh Nurtanto

Piksi

Berita Terkini