PSSI Beri Fasilitas BPJS kepada Wasit, Erick Thohir Ungkap Alasannya

PSSI Beri Fasilitas BPJS kepada Wasit, Erick Thohir Ungkap Alasannya Ilustrasi wasit. (Ligaindonesiabaru.com)

REPUBLIK BOBOTOH - PSSI di era kepemimpinan Erick Thohir membuat sejumlah teroboson, termasuk di sektor perwasitan sebagai upaya meningkatkan kualitas wasita di Indonesia.

Selain melibatkan instruktur dan pengawas perwasitan dari Jepang lewat kerja sama PSSI dengan JFA, Erick Thohir pun mendorong tingkat kesejahteraan wasit, termasuk menyiapkan jaminan untuk masa depan dan kesehatan.

Erick Thohir memastikan, para wasit yang akan memimpin pertandingan di kompetisi sepak bola Liga 1 musim depan akan memperoleh fasilitas BPJS, baik Ketenagakerjaan maupun Kesehatan.

Baca Juga : Jadwal Siaran Langsung Pertandingan Pramusim Persib, Persebaya, Persija 24-25 Juni 2023

"Dengan sering meniup, maka pendapatan akan bertambah dan otomatis kesejahteraan naik sehingga akan sulit diintervensi," kata Erick Thohir dikutip dari laman PSSI, Kamis 22 Juni 2023.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


"Selain ini, kami juga memperhatikan hal-hal lain, seperti BPJS Ketenagakerjaan demi jaminan kesehatan dan rasa aman saat bertugas. Wasit akan kita jaga dan diperhatikan karena ini penting untuk mengurangi polemik yang terjadi di masa lalu," lanjutnya.

Diberitakan sebelumnya, PSSI telah merampungkan proses seleksi wasit yang akan memimpin pertandingan di kompetisi Liga 1 musim 2023-2024. Sebanyak 18 wasit terpilih setelah melewati serangkaian seleksi ketat yang diawasi pengawas bidang perwasitan dari Asosiasi Sepak Bola Jepang.

Baca Juga : Demi Puaskan Bobotoh, Persib Kenalkan yang Baru

Ke-18 wasit terpilih tersebut, merupakan hasil seleksi yang digelar tanggal 15-16 Juni 2023. Dalam seleksi selama dua hari tersebut, diikuti 161 wasit dan 2 asisten wasit FIFA, dan 1 wasit AFC Elite Referee.

Dari 55 wasit yang memimpin pertandingan di Liga 1 2022/2023 yang ikut serta dalam tes, terdapat 27 wasit lulus tes, ditambah 1 wasit AFC Elite Referee. Di mana 18 peringkat teratas memenuhi kuota Liga 1, sisanya akan bertugas di kursi kuota Liga 2 pada peringkat 15-24.

Seleksi wasit dan asisten wasit di tahun 2023/2024 melalui tiga tahap tes, yakni Fitness Test FIFA Kategori 2, Video Test, LOTG Tes. Sementara itu, dari 107 wasit Liga 2 yang ikut serta dalam test, terdapat 54 wasit yang lolos test. Dimana peringkat 1-14 menempati kuota kursi Liga 2 2023/2024.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Taufik | Editor: M Taufik

Piksi

Berita Terkini