Ini Jadwal Lengkap Persib di Liga 1 2023/2024

Ini Jadwal Lengkap Persib di Liga 1 2023/2024 Skuad Persib Bandung saat hadapi Dewa United. (Adam Husein/Republik Bobotoh)

REPUBLIK BOBOTOH - PT Liga Indonesia Baru (PT LIB) merilis jadwal pertandingan Liga 1 2023/2024.

Pertandingan perdana Liga 1 2023/2024 akan digelar Sabtu 1 Juli 2023 mempertemukan Bali United vs PSS Sleman.

Sementara Persib Bandung akan melakoni laga perdananya pada Ahad 2 Juli 2023, melawan Madura United di Stadion GBLA, Kota Bandung.

Baca Juga : Shahar Ginanjar Trial di Persib, Bobotoh Kepada Luizinho Passos: Kok di-cut?

Dari rilis yang diterima REPUBLIKBOBOTOH.COM, pada putaran pertama, Persib akan lebih banyak memainkan laga pukul 19.00 WIB sebanyak 11 kali dan sisanya bermain pukul 15.00 WIB.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Sementara pada putaran kedua, Persib akan 9 kali bermain pada pukul 19.00 WIB, tiga kali pada pukul 20.30 WIB karena memasuki bulan Ramadan, dan disanya pukul 15.00 WIB.

Jika dibandingkan dengan draft jadwal sebelumnya, ada tiga perubahan yang terjadi.

Yang pertama, jadwal PSIS vs Persib yang semula digelar Sabtu 19 Agustus 2023, berubah menjadi Ahad 20 Juni 2023.

Perubahan kedua, laga Dewa United vs Persib pada putaran kedua menjadi pukul 19.00 WIB yang semula digelar 15.00 WIB.

Satu perubahan lainnya, laga RANS Nusantara vs Persib akan digelar di Stadion Maguwoharjo Sleman.

Baca Juga : PSSI Beri Fasilitas BPJS kepada Wasit, Erick Thohir Ungkap Alasannya

Berikut ini jadwal lengkap Persib di Liga 1 2023/2024:

Putaran Pertama

1. Persib vs Madura United - Ahad, 2 Juli 2023 - 15.00 WIB - GBLA

2. Arema vs Persib - Jumat, 7 Juli 2023 - 15.00 WIB - Kapten I Wayan Dipta

3. Persib vs Dewa United - Jumat, 14 Juli 2023 - 19.00 WIB - GBLA

4. PSM vs Persib - Sabtu, 22 Juli 2023 - 19.00 WIB - B.J. Habibie

5. Persik vs Persib - Jumat, 28 Juli 2023 - 19.00 WIB - Brawijaya

6. Persib vs Bali United - Kamis, 3 Agustus 2023 - 19.00 WIB - GBLA

7. Persis vs Persib - Selasa, 8 Agustus 2023 - 19.00 WIB - Manahan

8. Persib vs Barito Putera - Ahad, 13 Agustus 2023 - 15.00 WIB - GBLA

9. PSIS vs Persib - Ahad, 20 Agustus 2023 - 19.00 WIB - Jatidiri -

10. Persib vs RANS - Sabtu, 26 Agustus 2023 - 19.00 WIB - GBLA

11. Persija vs Persib - Sabtu, 2 September 2023 - 15.00 WIB - GBK

12. Persib vs Persikabo - Sabtu, 16 September 2023, 15.00 WIB - GBLA

13. Bhayangkara FC vs Persib - Sabtu, 23 September 2023 - 19.00 WIB - Patriot Chandrabhaga

14. Persib vs Persita - Ahad, 1 Oktober 2023 - 19.00 WIB - GBLA

15. Persebaya vs Persib - Sabtu, 7 Oktober 2023 - 15.00 WIB - Gelora Bung Tomo

16. Borneo FC vs Persib - Sabtu, 21 Oktober 2023 19.00 WIB - Segiri

17. Persib vs PSS - Sabtu, 28 Oktober 2023 - 19.00 WIB - GBLA

Baca Juga : Luis Milla Bilang Begini Usai Melihat Latihan Perdana Tyronne del Pino

Putaran Kedua

18. Madura United vs Persib - Sabtu, 4 November 2023 - 19.00 WIB - Gelora Ratu Pamelingan

19. Persib vs Arema - Jumat, 10 November 2023 - 15.00 WIB - GBLA

20. Dewa United vs Persib - Ahad, 26 November 2023 - 19.00 WIB - Indomilk Arena -

21. Persib vs PSM - Senin, 4 Desember 2023 - 19.00 WIB - GBLA

22. Persib vs Persik - Ahad, 10 Desember 2023 - 19.00 WIB - GBLA

23. Bali United vs Persib - Senin, 18 Desember 2023 - 19.00 WIB - Kapten I Wayan Dipta

24. Persib vs Persis - Ahad, 4 Februari 2024 - 19.00 WIB - GBLA

25. Barito Putera vs Persib - Jumat, 23 Februari 2024 - 19.00 WIB - Demang Lehman

26. Persib vs PSIS - Selasa, 27 Februari 2024 - 19.00 WIB - GBLA

27. RANS vs Persib - Ahad, 3 Maret 2024 - 19.00 WIB - Maguwoharjo -

28. Persib vs Persija - Sabtu, 9 Maret 2024 - 15.00 WIB - GBLA

29. Persikabo 1973 vs Persib - Jumat, 15 Maret 2024 - 20.30 WIB - Wibawa Mukti

30. Persib vs Bhayangkara FC - Kamis, 28 Maret 2024 - 20.30 WIB - GBLA

31. Persita vs Persib - Selasa, 2 April 2024 - 20.30 WIB - Indomilk Arena

32. Persib vs Persebaya - Selasa, 16 April 2024 - 15.00 WIB - GBLA

33. Persib vs Borneo FC - Sabtu, 20 April 2024 - 15.00 WIB - GBLA

34. PSS vs Persib - Ahad, 28 April 2024 - TBC - Maguwoharjo

*Jadwal pertandingan sewaktu-waktu bisa berubah dan di luar tanggung jawab redaksi

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Helmi MP | Editor: Helmi M Permana

Piksi

Berita Terkini