Persib Bandung Rilis Jadwal Pertandingan di Bulan Juli: Dua Kandang, Tiga Tandang!

Persib Bandung Rilis Jadwal Pertandingan di Bulan Juli: Dua Kandang, Tiga Tandang! Pemain Persib saat akan menghadapi Dewa United. (Adam Husein/Republik Bobotoh)

REPUBLIK BOBOTOH - Persib Bandung telah resmi merilis jadwal pertandingan Liga 1 2023/2024 untuk bulan Juli 2023.

Jadwal tersebut disampaikan PT Liga Indonesia Baru (PT LIB) kepada Persib melalui surat bernomor 307/LIB-COR/VI/2023.

Menurut keterangan yang disampaikan Persib, jadwal yang dirilis oleh PT LIB sudah disesuaikan dengan kegiatan nasional, agenda FIFA, AFC, dan Timnas Indonesia.

Baca Juga : Kesan Tyronne del Pino Jalani Latihan Perdana Bersama Persib

"Sehubungan dengan pelaksanaan kompetisi Liga 1-2023/24, bersama ini kami PT Liga Indonesia Baru (LIB) menyampaikan jadwal kompetisi LIGA 1-2023/2024 yang telah disinkronisasi dengan host broadcaster serta menyesuaikan agenda FIFA Match Day, AFC, Agenda TIMNAS dan KAMTIBMAS POL," tulis Direktur Operasional PT LIB, Asep Saputra dalam surat tersebut.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Persib dijadwalkan akan berjumpa Madura United di Stadion GBLA, Ahad 2 Juli 2023. Persib selanjutnya akan bertandang ke Stadion Kapten I Wayan Dipta, Bali untuk menghadapi Arema FC pada 7 Juli 2023.

Pertandingan ketiga Persib di bulan Juli akan digelar di Stadion GBLA. Persib menghadapi Madura United pada Jumat 14 Juli 2023.

Baca Juga : Teka-teki Klub Baru Erwin Ramdani Akhirnya Terungkap

Persib selanjutnya menghadapi PSM Makassar di Stadion Gelora BJ Habibie Pare-pare pada Sabtu 22 Juli 2023.

Persik Kediri akan menjadi lawan terakhir Persib di bulan Juli. Kedua tim akan saling berhadapan di Stadion Brawijaya pada Jumat 28 Juli 2023.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Helmi MP | Editor: Helmi M Permana

Piksi

Berita Terkini