Selain Harry Sinkgraven, 4 Nama Ini Masuk Bursa Calon Pelatih Persib

Selain Harry Sinkgraven, 4 Nama Ini Masuk Bursa Calon Pelatih Persib Paul Munster. (LIB)

REPUBLIK BOBOTOH - Sejumlah nama disebut-sebut jadi kandidat pelatih Persib Bandung setelah Luis Milla memutuskan mundur pada akhir pekan lalu.

Nama pelatih asal Belanda, Harry Sinkgraven mendadak muncul di bursa calon pelatih kepala Persib Bandung yang saat ini kosong karena ditinggalkan Luis Milla.

Selain Harry Sinkgraven, sejumlah nama juga santer disebut-sebut pantas menempati kursi pelatih Persib. Ada empat nama pelatih asing yang berpengalaman melatih di Indonesia.

Baca Juga : Daftar Pemain PSM yang Absen saat Hadapi Persib Akibat Skorsing

Keempat pelatih tersebut adalah Paul Munster (Irlandia Utara), Roberto Carlos Mario Gomez (Argentina), Stefano Cugurra (Brasil), dan Simon McMenemy (Skotlandia).


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Soal kandidat pelatih pengganti Luis Milla, manajemen Persib sebenarnya sudah mengantongi beberapa nama yang saat ini masih di-review oleh direksi dan komisaris klub.

Sebelumnya Deputy CEO PT Persib Bandung Bermartabat, Teddy Tjahjono menegaskan Persib memang sudah membidik beberapa pelatih baru. Akan tetapi nama-nama pelatih tersebut masih disimpan rapat oleh manajemen.

Baca Juga : Yaya Sunarya Ungkap Sikap Pemain Persib Pasca Mundurnya Luis Milla

"Sehingga kita tetap harus berjalan, untuk menghadapi tantangan ini, dan kami di internal sudah mulai mencari calon pengganti pelatih kepala yang akan segera kita review kandidat yang ada," ujar Teddy belum lama ini.

Dalam menentukan sosok pelatih, kata Teddy, Persib harus melakukan perbandingan dan rapat direksi terlebih dahulu. Dari situ, nantinya akan ada keputusan terkait pelatih yang masuk kriteria dan diinginkan tim Maung Bandung.

"Banyak parameter yang jadi acuan untuk memutuskan seorang pelatih, karena memang akhirnya semua keputusan di persib perlu pembicaraan dengan direksi dan komisaris untuk melakukan sebuah keputusan," tutup Teddy.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Taufik | Editor: M Taufik

Piksi

Berita Terkini