Singgung Nama Fernando Rodriguez, Begini Hasil Analisa Bojan Hodak Tentang Persis Solo

Singgung Nama Fernando Rodriguez, Begini Hasil Analisa Bojan Hodak Tentang Persis Solo Bojan Hodak usai laga Persib vs Bali United. (Kris Andieka/Republikbobotoh)

REPUBLIK BOBOTOH - Pelatih kepala Persib Bandung, Bojan Hodak rupanya sudah menganalisa gaya bermain calon lawan tanding timnya di pekan ke-7 Liga 1 2023/2024, yakni Persis Solo.

Persib akan dijamu Persis Solo pada Selasa 8 Agustus 2023 mendatang.

Bojan Hodak mengatakan analisanya terkait kekuatan Persis menghasilkan sejumlah poin penting.

Baca Juga : Berbeda dengan Luis Milla, Ini Kata Bojan Hodak Soal Calon Asisten Pelatih Baru Persib

Bojan Hodak mengaku sudah melihat beberapa pertandingan Persis Solo di kompetisi Liga 1.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Menurutnya salah satu poin penting atas hasil analisa ialah Persis Solo cukup kuat ketika bermain di markasnya sendiri.

Namun hasil analisa pelatih asal Kroasia itu belum mencapai final. Pasalnya analisa tersebut masih berlangsung demi mendapatkan peluang untuk meraih kemenangan di laga kontra Persis.

"Hari ini saya menyaksikan 3-4 pertandingan mereka untuk melakukan persiapan, mereka akan bermain di kandang dan mereka adalah tim kuat." kata eks pelatih Johor Darul Takzim tersebut pada Sabtu, 5 Agustus 2023.

Ditambah lagi, Bojan Hodak juga belum cukup puas atas hasil analisanya. Terlebih ia baru mengetahui kualitas satu mantan anak asuhnya saja, yakni Fernando Rodriguez, dan perlu mengamati lebih detail terhadap permainan tim berjuluk Laskar Sambernyawa tersebut.

Baca Juga : Begini Ungkapan Levy Madinda Usai Lakoni Debut Bersama Persib

"Saya tahu beberapa pemain yang bermain di sana, seperti Rodriguez yang pernah bermain di Malaysia sebelumnya. Jadi untuk Persis Solo, memang saya hanya tahu striker-nya," tambah Bojan Hodak.

"Untuk sisanya, saya akan memantaunya setelah melihat video laga terbaru mereka dan setelah itu baru kami bersiap untuk laga berikutnya," tutup Bojan Hodak.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Raffy Faraz | Editor: Helmi M Permana

Piksi

Berita Terkini