Kitas Beres, Satu Wajah Baru Siap Mulai Bekerja di Persib

Kitas Beres, Satu Wajah Baru Siap Mulai Bekerja di Persib Teddy Tjahjono. (Adam Husein/Republik Bobotoh)

REPUBLIK BOBOTOH - Satu wajah baru dipastikan akan mulai menghiasi latihan dan pertandingan Persib Bandung. Kepastian itu, dikonfirmasi oleh Deputy CEO Persib, Teddy Tjahjono.

Teddy memastikan asisten pelatih anyar Persib asal Kroasia yakni Miro Petric dipastikan sudah bisa dilibatkan untuk membantu pelatih Bojan Hodak dalam memimpin latihan maupun ketika tim bertanding.

Hal tersebut, seiring dengan rampungnya segala urusan administrasi yang diperlukan, termasuk Kartu Izin Tinggal Terbatas (Kitas) atau disebut juga Vitas (Visa Tinggal Terbatas).

Baca Juga : Persib Lepas Robi Darwis, Bojan Hodak: Saya Mengerti Situasinya

"Udah beres (Kitas). Kalo ga beres gak mungkin ikut ke sini. Besok sudah mulai bisa berlatih (terlibat dalam latihan Persib)," kata Teddy kepada wartawan, Minggu 13 Agustus 2023.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Soal kemungkinan bakal menambah asisten pelatih lagi, Teddy belum bisa memastikan dan menyerahkan hal itu kepada Bojan Hodak.

"Iya 1 nama aja. Nanti kita lihat aja, Bojan nanti pasti akan melihat perkembangannya seperti apa," kata Teddy.

Baca Juga : Alasan Sebenarnya Persib Rekrut Miro Petric Akhirnya Terjawab

Diberitakan sebelumnya, Bojan Hodak, buka suara mengungkap alasan sebenarnya merekrut Miro Petric yang merupakan spesialis pelatih fisik.

"Dia adalah pelatih fisik dan tentunya kami di tim juga membutuhkannya. Karena kami juga hanya memiliki Yaya (Sunarya) jadi sekarang perlahan kami harus menambah jumlah asisten untuk mengakomodir kebutuhan tim," kata Bojan Hodak, Minggu 13 Agustus 2023.

"Jika melihat sepak bola modern tim diperkuat 30-40 orang di dalam skuat. Jadi karena itu kami butuh tambahan," ujar pelatih yang selama berkarier di Malaysia meraih banyak gelar juara.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Tim Republik Bobotoh | Editor: M Taufik

Piksi

Berita Terkini