PSIS vs Persib Diwarnai Ulah Adi Satryo Hingga Hujan Kartu, Gilbert Agius: Harus Nonton Lagi

PSIS vs Persib Diwarnai Ulah Adi Satryo Hingga Hujan Kartu, Gilbert Agius: Harus Nonton Lagi Adi Satryo. (PSSI)

REPUBLIK BOBOTOH - Pelatih PSIS Gilbert Agius tak bisa berkomentar banyak terkait beberapa insiden yang terjadi di laga kontra Persib di stadion Jatidiri, Semarang, Ahad 20 Agustus 2023.

Pada laga yang berakhir 1-2 untuk kemenangan Persib tersebut, wasit mencabut 8 kartu kuning dan 2 kartu merah dari sakunya untuk pemain masing-masing tim.

Insiden lain yang juga tidak luput dari perhatian penonton, ketika kiper PSIS Adi Satryo diberi kartu merah karena aksi overlap-nya hingga membahayakan pemain lawan.

Baca Juga : Ezra Walian Singgung Sikap Saling Percaya Antara Pemain dan Pelatih

Adi Satryo jauh meninggalkan gawangnnya untuk memburu bola dan diakhiri benturan dengan Arsan Makarin.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Pemain Persib tersebut sempat mendapat perawatan medis akibat terjadi pendarahan di sekitar kepala. Arsan Makarin sempat melanjutkan pertandingan meski akhirnya ditarik keluar lapangan.

"Saya harus menonton lagi pertandingan karena saya tidak tahu apa yang terjadi saat itu. Ini sepak bola dan saya tidak akan berbicara buruk soal pemain saya," ujar Gilbert Agius terkait insiden Adi Satryo.

Sementara soal hujan kartu yang mewarnai laga, pelatih asal Malta inipun tak mau berkomentar banyak.

Satu hal yang disorotinya, PSIS akan kehilangan banyak pemain saat menghadpai Persik di pekan 10 Liga 1 2023/2024.

Baca Juga : Hasil dan Skor Sementara PSIS vs Persib dalam Laga Pekan 9 Liga 1 2023-2024

"Itu urusan wasit untuk mengeluarkan kartu. Saya akan kembali melihat tayangan pertandingan tadi," tegasnya.

"Tapi dengan dua km pada pemain saya, artinya semakin banyak pemain yang absen lawan persik. Adi Satryo, Lutfi, Dewangga dan masih banyak lain yang absen."

"Kami harus melihat segala kemungkinan untuk tim dan bekerja dengan keras di laga selanjutnya," pungkasnya.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Tim Republik Bobotoh | Editor: Helmi M Permana

Piksi

Berita Terkini