Persib Selalu Cetak Gol Telat, David da Silva Singgung soal Ini

Persib Selalu Cetak Gol Telat, David da Silva Singgung soal Ini David da Silva. (Adam Husein/Republik Bobotoh)

REPUBLIK BOBOTOH - Penyerang Persib Bandung, David da Silva beri tanggapan usai timnya selalu mencetak gol penentu di menit-menit akhir.

Menurut David da Silva hal tersebut sangatlah wajar karena semua pemain masih beradaptasi dengan skema permainan Bojan Hodak.

Pergantian pelatih dari Luis Milla ke Bojan Hodak memang diakui David menjadikan gaya bermain timnya memiliki perbedaan sangat mencolok.

Sehingga semua pemain memerlukan waktu untuk mencerna setiap keinginan jajaran tim pelatih.

Baca Juga : Timnas Indonesia U-24 Tersingkir dari Asian Games 2022, Indra Sjafri Minta Maaf


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


"Saya rasa kami harus mengejar target dan jika bisa bermain lebih fokus, maka target lebih mudah dicapai," kata mantan penyerang Bhayangkara FC itu.

"Saya tahu ini adalah proses dan kami harus mengikuti taktik yang diterapkan oleh coach Bojan, jadi butuh proses dari pelatih yang sebelumnya," ujarnya menambahkan.

Secara keseluruhan, kata David da Silva, permainan Persib Bandung terus terbentuk, meski banyak gol selalu hadir di penghujung laga.

Akan tetapi hal itu bukan menjadi permasalahan karena pada akhirnya Persib sukses mengamankan banyak poin di 5 laga terakhir.

Baca Juga : 7 Pemain Persib Dipastikan Absen Lawan Persita

"Kami harus mulai membangun permainan dengan apa yang pelatih inginkan. Hal bagusnya adalah kami masih bisa meraih tiga poin dan saya rasa tim terlihat lebih baik," imbuhnya.

Dengan perencanaan yang matang di masa persiapan, pria asal Brasil itu mengakui intensitas serangan Persib semakin kokoh.

David da Silva berharap persiapan yang sudah dilakukannya bisa berdampak baik demi kembali mendapatkan kemenangan.

"Sekarang kami lebih banyak melepaskan tembakan, memiliki peluang lebih banyak untuk mencetak gol meski kadang tidak tercipta gol. Saya harap di laga berikutnya kami bisa memulai laga lebih beruntung. Karena kami sudah bekerja keras," tutupnya.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Raffy Faraz | Editor: M Taufik

Piksi

Berita Terkini