Goran Paulic Bicara Situasi Sulit Persib di Awal Musim dan Uniknya Pergerakan Posisi di Klasemen Liga 1

Goran Paulic Bicara Situasi Sulit Persib di Awal Musim dan Uniknya Pergerakan Posisi di Klasemen Liga 1 Skuad Persib Bandung saat hadapi Madura United di Liga 1 2023/2024. (Adam Husein/Republik Bobotoh)

REPUBLIK BOBOTOH - Asisten pelatih Persib Bandung, Goran Paulic, memahami situasi sulit sempat dialami Maung Bandung di awal kompetisi Liga 1 musim 2023-2024.

Setelah sempat terseok-seok dan melewati empat pertandingan awal tanpa kemenangan, kini Persib nangkring di posisi ketiga klasemen Liga 1 2023-2024.

"Ya tim bermain kurang bagus di awal musim ini, kalau saya tidak salah, mereka sempat ada di papan bawah," kata Goran Paulic, Rabu 4 Oktober 2023.

Baca Juga : Kabar Buruk Diterima Persebaya Jelang Laga Kontra Persib

Menurut Goran Paulic, pergerakan posisi Persib dari yang awalnya berada di papan bawah dan kini ada di 4 besar, tak lepas dari situasi 'unik' di papan klasemen Liga 1 hingga pekan 14.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Eks pelatih Timnas Hong Kong U-23 menilai, situasi di klasemen Liga 1 musim 2023-2024 sejauh ini, sangat rapat karena perbedaan jarak poin antar tim tidak terlalu signifikan.

Sebuah tim bisa melakukan lompatan posisi dengan satu atau dua kemenangan, tetapi di sisi lain, tim yang menelan kekalahan bisa turun cukup lumayan.

Baca Juga : Eks Pemain Las Palmas Ini Sudah Siap Gabung Persib? Reaksi Bobotoh Mengejutkan

"Tapi jarak poin antar tim begitu tipis, dua kali kemenangan bisa membuat tim naik tapi kekalahan dua kali membuat tim bisa turun," ujarnya.

Karena rapatnya jarak poin antar tim, Goran Paulic menegaskan, Persib harus konsisten secara permainan dan hasil agar terhindar dari kekalahan.

"Jadi Persib butuh konsistensi, tidak banyak menelan kekalahan. Kini kami akan menghadapi dua tim di papan atas dan kami harus bermain seratus persen jika ingin mendapat hasil positif," tutupnya.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Taufik | Editor: M Taufik

Piksi

Berita Terkini