REPUBLIK BOBOTOH - Bali United FC mengadakan diskusi bersama antara owner tim, pelatih dan suporter yang berlangsung di Bali United Cafe, Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Rabu malam 18 Oktober 2023.
Diskusi yang dihadiri kurang lebih 90 orang berjalan hangat. Semua pihak duduk bersama membicarakan terkait kemajuan tim. Mulai dari permainan tim, dukungan ke stadion, kondisi dalam tim, hingga target manajemen pada musim ini.
“Kalau ditanya target pasti mau juara. Tetapi kita bicara realistis dulu terkait satu pertandingan ke pertandingan lain," kata owner Bali United, Pieter Tanuri dilansir laman resmi Liga Indonesia Baru.
Sementara itu pelatih Bali United, Stefano Cugurra mengatakan bila saat ini posisi Bali United di papan klasemen tidak terlalu buruk. Hingga pekan ke-15 tim berada di papan tengah, yaitu posisi ke-6 dengan perolehan 24 poin.
Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)
Posisi itu hanya terpaut satu kemenangan dalam pertandingan atau tiga poin untuk bisa menyamakan posisi ketiga yang dihuni Persib Bandung.
Artinya peluang Bali United masih terbuka lebar untuk mampu bersaing di papan atas musim ini.
Keempat tim teratas tersebut akan bertemu di Championship Series untuk bertemu dalam meraih mahkota Liga 1 musim 2023/24.
Baca Juga : Torehan Golnya Samai Rekor Sutiono Lamso, Begini Respons David da Silva
“Saya pikir posisi tim Bali United saat ini hanya berjarak 3 poin dari peringkat ketiga. Saya harap suporter bisa terus mendukung tim ini bisa memberikan semangat kepada pemain di lapangan saat pertandingan. Dengan dukungan tersebut, pemain pasti akan bekerja keras dan bersemangat untuk punya motivasi dalam memberikan hasil positif di lapangan,” kata pelatih asal Brasil itu.***
Follow Berita Republik Bobotoh di Google News
Penulis: Tim Republik Bobotoh | Editor: Daddy