Bojan Hodak Buka-bukaan Bicara Rencana Persib Selama Jeda Internasional

Bojan Hodak Buka-bukaan Bicara Rencana Persib Selama Jeda Internasional Bojan Hodak saat memimpin latihan Persib pada Kamis 10 Agustus 2023. (Adam Husein/Republikbobotoh.com)

REPUBLIK BOBOTOH - Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak beberkan rencana tim selama jeda kompetisi karena adanya agenda FIFA Matchday.

Sebelumnya para pemain Persib diliburkan selama 5 hari setelah melakoni pertandingan kontra Arema FC di Stadion GBLA pada Rabu, 8 November 2023 lalu.

"Kami sudah memberikan libur selama beberapa hari dan pemain dalam kondisi yang bagus dan semua kembali dalam kondisi yang segar. Jadi ini menjadi lebih mudah dalam bekerja karena semua dalam mood yang bagus untuk berlatih," kata Bojan Hodak.

Baca Juga : Ungkap Kondisi Terkini Zalnando, Rafi: Keputusannya di Pelatih

Persib memiliki waktu hampir dua pekan untuk melakukan persiapan sebelum melakoni pertandingan selanjutnya melawan Dewa United FC pada pekan 20 Liga 1 2023/2024.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Pertandingan Dewa United kontra Persib akan digelar di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, pada Minggu 26 November 2023 mendatang.

Meski memiliki cukup banyak waktu untuk persiapan menghadapi Dewa United, tetapi Bojan Hodak menegaskan tim tidak akan menjalani laga uji coba dan hanya menjalani game internal.

Baca Juga : Sedikit Bocoran soal Rencana Persib Datangkan Pemain Anyar, Bojan Hodak Singgung Budget

"Kami tidak akan melakukan uji coba dan kemungkinan hanya menggelar game internal antara kami. Jadi semua 22 pemain bisa mendapatkan kesempatan bermain selama 90 menit," ungkap Bojan Hodak.

"Setelah ini, kami akan fokus menghadapi empat pertandingan ke depan, menghadapi Dewa, dua laga di kandang (melawan PSM dan Persik) lalu melawan Bali sebelum waktu libur yang lebih panjang selama Piala Asia."

"Jadi untuk menatap empat pertandingan ini kami harus bisa tetap berada di posisi empat besar dan terus menempel Borneo," tuntasnya.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Tim Republik Bobotoh | Editor: Daddy

Piksi

Berita Terkini