Setelah Lawan Dewa United, Persib Akan Tentukan Pilihan 1 dari 2 Pemain Asing Ini?

Setelah Lawan Dewa United, Persib Akan Tentukan Pilihan 1 dari 2 Pemain Asing Ini? Bojan Hodak. (Adam Husein)

REPUBLIK BOBOTOH - Pertandingan Persib Bandung menghadapi tuan rumah Dewa United FC pada pekan ke-20 Liga 1 musim 2023/2024, bisa menjadi penentu nasib Levy Madinda.

Meski Levy Madinda memiliki kontrak peminjaman dari Johor Darul Ta'zim (JDT) FC sampai akhir bulan Desember 2023 nanti, tetapi Persib harus menentukan nasibnya segera.

Itu karena masa pendaftaran pemain tahap kedua akan ditutup beberapa hari lagi, tepatnya pada Selasa, 28 November 2023.

Baca Juga : Prediksi Susunan Pemain Dewa United vs Persib dalam Laga Pekan 20 Liga 1 2023/2024

Selain Levy Madinda, Persib pun harus memastikan nasib gelandang asal Spanyol, Tyronne del Pino yang masih terikat kontrak sampai Mei 2024.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Pelatih Persib, Bojan Hodak, belum lama ini, sempat mengatakan dia akan mengambil keputusan terkait nasib Levy Madinda dan Tyronne del Pino setelah laga kontra Dewa United.

Itu artinya, salah satu di antara Levy Madinda atau Tyronne del Pino kemungkinan bakal dilepas, bahkan bisa jadi keduanya dilepas.

Baca Juga : Persib Dirumorkan Bidik Eks Timnas Brasil U-20 Seangkatan Gabriel Jesus

"Tanggal 26 kami akan bermain melawan Dewa dan 28 adalah hari terakhir (transfer window). Jadi dia masih memiliki kontrak, Tyronne juga punya kontrak, jadi kami nanti akan mengambil keputusan," kata Bojan Hodak, belum lama ini.

Bojan Hodak sendiri sebenarnya mengakui, dia menginginkan pemain baru dan sudah menyerahkan nama-nama yang diincar. Beberapa nama yang dirumorkan dibidik adalah Asnawi Mangkualam dan gelandang serang asal Brasil milik Madura United, Hugo 'Jaja' Gomes.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Tim Republik Bobotoh | Editor: Dadi M

Piksi

Berita Terkini