Bakal Ada Wilujeng Sumping dan Hatur Nuhun Lagi dari Persib, Ini Daftarnya

Bakal Ada Wilujeng Sumping dan Hatur Nuhun Lagi dari Persib, Ini Daftarnya Starting XI Persib saat hadapi Dewa United pada pekan ketiga Liga 1 2023-2024 di Stadion GBLA, Jumat 14 Juli 2023. (Kris Andieka/Republik Bobotoh)

REPUBLIK BOBOTOH - Aktivitas Persib Bandung di jendela transfer paruh musim meningkat jelang ditutupnya masa pendaftaran pemain pada putaran kedua Liga 1 2023/2024, hari ini, Selasa 28 November 2023.

Persib hingga Selasa siang, 28 November 2023, telah mengumumkan kedatangan dua pemain anyar yakni Kevin Ray Mendoza (kiper/Filipina) dan Stefano Beltrame (gelandang/Italia).

Selain mengumumkan kesepakatan dengan dua pemain asing anyar, Persib juga menyampaikan kabar telah resmi melepas Frets Butuan karena alasan kedinasan sang pemain sebagai anggota TNI AD.

Baca Juga : Persib Bakal Lepas 2 Pemain Asing, Siapa Saja?

Persib sepertinya belum akan berhenti menyampaikan kabar terkait perekrutan maupun pelepasan. Maung Bandung diyakini masih akan mengumumkan 'wilujeng sumping' dan 'hatur nuhun'.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Dari rumor yang beredar Persib kabarnya bakal memulangkan Henhen Herdiana dari Dewa United FC. Untuk mendapatkan kembali Henhen, dari isu yang berkembang, Persib harus memberikan kompensasi pemain sebagai gantinya.

Nama Robi Darwis disebut-sebut jadi alat barter Persib untuk mendapatkan kembali Henhen. Kabar bakal kembalinya Henhen, tidak lepas dari sektor bek sayap kanan yang membutuhkan tambahan pemain setelah kepergian I Putu Gede Juni Antara dan Eriyanto.

Baca Juga : Update Transfer Persib Hari Ini Penuh Kejutan

Selain Robi Darwis, Persib juga dikabarkan kemungkinan besar akan melepas beberapa pemain asingnya. Itu karena stok pemain asing Persib saat ini melebihi kuota yang ditetapkan.

Dengan kedatangan Kevin Ray Mendoza dan Stefano Beltrame, maka Persib saat ini memiliki 8 pemain asing. Enam pemain asing lainnya yang saat ini dimiliki Persib adalah Nick Kuipers, Alberto Rodriguez, Ciro Alves, David da Silva, Daisuke Sato dan Tyronne del Pino.

Dua nama terakhir, Daisuke Sato dan Tyronne del Pino dirumorkan bakal dilepas Persib. Sato kabarnya bakal dipinjamkan karena stok pemain asing Asia kini ada dua seiring kedatangan rekannya di Timnas Filipina, Kevin Ray Mendoza.

Sementara Tyronne del Pino memang tidak masuk dalam daftar pemain Persib di PT Liga Indonesia Baru, tetapi masih memiliki kontrak hingga Mei 2024.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Tim Republik Bobotoh | Editor: Dadi M

Piksi

Berita Terkini