Profil Lengkap Kevin Ray Mendoza, Punya Kedekatan dengan Bojan Hodak

Profil Lengkap Kevin Ray Mendoza, Punya Kedekatan dengan Bojan Hodak Kiper anyar Persib Bandung Kevin Ray Mendoza. (Instagram @kevinraymendoza)

REPUBLIKBOBOTOH.COM - Kevin Ray Mendoza merupakan kiper asal Filipina keturunan Denmark yang saat ini bermain untuk utama tim Liga Super Malaysia yaitu Kuala Lumpur City FC.

Kevin Ray Mendoza saat ini juga menjadi kiper Timnas Filipina, meskipun ia masih menjadi pilihan kedua sebab penampilan apik dari Neil Etheridge yang saat ini bermain untuk Brimingham City di kasta kedua Liga Inggris.

Namun potensi dan kepiawaiannya menjaga mistar gawang tidak perlu diragukan lagi, sebab kiper keturunan Denmark ini sudah memiliki pengalaman yang panjang bermain di Eropa terutama di Liga Denmark.

Terakhir, Kevin Ray Mendoza membela Kuala Lumpur City sebelum diboyong Persib Bandung. Kiper 29 tahun itu memperkuat klub Liga Malaysia tersebut sejak 11 Februari 2021 hingga November 2023 ini.

Baca Juga : Persib Resmi Datangkan Pemain Asing Anyar


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Selama membela Kuala Lumpur City dalam periode tersebut, Kevin Ray Mendoza telah mencatatkan 69 penampilan, termasuk 17 laga pada musim 2023.

Ia juga membantu Kuala Lumpur City meraih gelar juara Piala Malaysia 2021, runner-up Piala AFC 2022 dan runner up Piala FA Malaysia 2023.

Di level internasional, Kevin Ray Mendoza berstatus sebagai penjaga gawang Timnas Filipina. Tercatat, dia telah memiliki 7 caps bersama The Azkals dengan mencatatkan 2 kali cleansheet dan kebobolan 10 gol sejak debutnya pada 15 Juni 2021.

Melansir dari laman transfermarkt, Kevin Ray Mendoza sudah memiliki kedekatan dengan pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak.

Bojan Hodak dan Kevin Ray Mendoza sama-sama pernah berseragam Kuala Lumpur FC. Sebelum jadi juru taktik di Persib Bandung, Bojan menjadi juru taktik di Kuala Lumpur City pada medio Januari 2021 hingga Juli 2023.

Sedangkan Kevin Ray Mendoza bergabung ke Kuala Lumpur City sejak Februari 2021 silam.

Baca Juga : TERPOPULER: Pesan Bojan Hodak Buat Bobotoh, Pujian untuk Ferdiansyah hingga Halaman Hitam Jan Olde Riekerink

Selain itu, Kevin Ray Mendoza merupakan kiper berlabel Timnas Filipina. Di Timnas Filipina, Ia memberikan kontribusi dalam 7 pertandingan dengan 2 cleansheet dan 10 gol kebobolan.

Selain itu, sebelum berseragam Kuala Lumpur FC, Kevi Ray Mendoza memiliki pengalaman di berbagai klub di Denmark.

Tercatat, ia pernah memperkuat klub Thisted dan HB Koge. Mendoza mencatatkan 35 caps bersama HB Koge selama medio 2019-2020 dan 16 caps bersama Vendsyssel FF di tahun 2020.

Pemain bernama lengkap Kevin Ray Mendoza Hansen itu lahir di Herning, Denmark, 29 September 1994. Kiper 29 tahun itu memiliki postur tubuh jangkung yakni 1,87 meter.

Meski lahir di Denmark, Kevin Ray Mendoza memiliki silsilah keturunan Filipina dari orang tuanya.

Mendoza menimba ilmu di masa mudanya di Denmark mulai dari FC Midtjylland, kemudian pindah ke tim junior Viborg FF, hingga naik kelas ke tim senior.

Singkat cerita, Kevin Ray Mendoza membela sejumlah klub Denmark sampai 2020 salah satunya di Thisted selama 2015-2018.

Baca Juga : Jadwal Persib Desember 2023, Hadapi PSM, Persik dan Bali United

Ia kemudian membela HB Koge selama 2019-2020, lalu memperkuat Vendsyssel FF pada 2020 sebelum memutuskan gabung Kuala Lumpur City FC pada 2021.

Berikut Profil Kevin Ray Mendoza, kiper anyar Persib Bandung yang berstatus penjaga gawang Timnas Filipina:

Profil Kevin Ray Mendoza

Nama di negara asal : Kevin Ray Mendoza Hansen

Tanggal Lahir : 29 September 1994

Usia : 29 Tahun

Kewarganegaraan : Filipina

Posisi : Kiper

Klub saat ini : Persib Bandung

Bergabung : 28 November 2023

Kontrak berakhir : 18 Bulan

Riwayat Klub Kevin Ray Mendoza

Viborg FF : 2010 - 2014

Kjellerup IF : 2014 - 2015

Ringkobing IF : 2015

Thisted FC : 2015 - 2018

AC Horsens : 2018 - 2019

HB Koge : 2019 - 2020

Vendsyssel FF : 2020 - 2021

Kuala Lumpur City FC : 2021 - 2023

Persib Bandung : 2023 - Sekarang.**

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Tim Republik Bobotoh | Editor: Daddy

Piksi

Berita Terkini