Nick Kuipers Bicara Soal Komunikasi dengan Kevin Mendoza di Lini Belakang Persib

Nick Kuipers Bicara Soal Komunikasi dengan Kevin Mendoza di Lini Belakang Persib Nick Kuipers dan Kevin Ray Mendoza. (Adam Husein/REPUBLIKBOBOTOH.COM)

REPUBLIKBOBOTOH.COM - Bek Persib Bandung Nick Kuipers mengaku tidak ada masalah dengan komunikasinya dengan kiper anyar Kevin Ray Mendoza yang memulai debutnya pada laga Persib vs Persik Kediri.

Sayangnya debut Kevin Ray Mendoza tak berjalan mulus, Persib harus menelan kekalahan setelah 14 laga beruntun tanpa noda.

Persib tumbang dari tamunya Persik Kediri 0-2 pada pekan ke-22 Liga 1 2023/2024, di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Minggu (10/12/2023) lalu.

Baca Juga : TERPOPULER: Persib di Grup A Hadapi Borneo FC, Madinda, Sato dan Tyronne Masih Bersama Persib hingga Bojan Buka Suara

"Saya rasa komunikasinya bagus dan dia juga bermain dengan bagus. Terutama di babak pertama kemarin. Tentunya dia hanya kurang beruntung dengan penalti yang diberikan," kata Nick Kuipers.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


Menurtunya, hal itu sangat wajar terjadi di dunia sepakbola, kesalahan dan keberuntungan bisa terjadi kepada siapapun.

"Tapi ini sepakbola, maksud saya terkadang hal seperti ini terjadi bagi bek maupun kiper. Jika sekali melakukan kesalahan maka itu langsung berdampak krusial," ujarnya.

Namun secara keseluruhan, dia menyakini bahwa Kevin merupakan pemain yang baik, dari segi komunikasi, dan memulai serangan dari bawah.

"Tapi kami paham, ini adalah bagian dari sepakbola. Tapi menurut saya, dia bermain bagus kemarin, dia juga memainkan sepakbola yang bagus dan komunikasinya di pertahanan bagus," kata Nick Kuipers.

Baca Juga : Ini Kata Nick Kuipers yang Harus Segera Dibenahi Persib Sebelum Laga Melawan Bali United

Dia berharap, Kevin bisa melupakan kejadian kemarin dan kembali bekerja keras dan fokus ke laga selanjutnya.

"Jadi secara keseluruhan dia melakukan tugas dengan baik. Sedikit tidak beruntung tapi itu sepakbola," tuntasnya.**

TONTON VIDEONYA

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Adam Husein | Editor: Daddy

Piksi

Berita Terkini