<b>REPUBLIKBOBOTOH.COM - b>Bek Persib Bandung Victor Igbonefo merasa tak mengalami kendala berarti dalam sesi latihan perdana di Stadion Persib, Jalan Ahmad Yani Kota Bandung, Rabu (10/12024).
Pemain naturalisasi ini memastikan, kebugarannya tetap terjaga meskipun telah menjalani libur selama tiga pekan.
Sama seperti dikatakan pelatih Bojan Hodak yang menyebut, para pemainnya dalam keadaan bugar dan tak ada yang kelebihan berat badan.
Victor Igbonefo mengatakan, kebugarannya tetap terjaga karena selama libur, seluruh pemain tetap mendapat program latihan mandiri dari pelatih fisik.
Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)
Hal itu membantu pemain untuk tetap prima pada sesi latihan perdana. Sehingga tim bisa terus melanjutkan program latihan persiapan menghadapi Persis Solo, 4 Februari 2024 mendatang.
"Latihan kali ini, kami cukup menikmati. Ada program juga dari pelatih fisik yang kami jalankan. Karena itu, hari ini tidak terlalu berat," kata Igbonefo.
Selain itu, program latihan perdana, intensitas tidak terlalu tinggi. Hal itu membantu pemain untuk beradaptasi.
Baca Juga : Persib Akan Gelar Uji Coba Sebelum Hadapi Persis Solo, Siapa Lawannya?
Mereka pun siap menjalani latihan dengan intensitas meningkat di hari berikutnya.
"Mungkin mulai besok (intensitas meningkat) karena pelatih bicara 10 hari ke depan," tuntas pemain bernomor punggung 32 ini.
Pada sesi latihan perdana ini, lima pemain absen. Mereka adalah Reky Rahayu, Marc Klok, Edo Febriansah, David da Silva, dan Nick Kuipers. Reky absen karena masih menjalani pemulihan setelah operasi.**
Follow Berita Republik Bobotoh di Google News
Penulis: Adam Husein | Editor: Daddy