REPUBLIKBOBOTOH.COM - Selamat pagi bobotoh. Memasuki awal pekan ini, REPUBLIKBOBOTOH.COM menyajikan tiga berita terpopuler yang sayang bobotoh lewatkan.
Tiga berita terpopuler sepanjang Selasa, 30 Januari 2024 ini bisa bobotoh baca kembali dan sudah terangkum di bawah ini:
1. Daisuke Sato Ucapkan Hatur Nuhun, Sampai Jumpa Lagi
Daisuke Sato akhirnya mengucapkan salam perpisahan kepada Persib Bandung dan bobotoh, pada Selasa (30/1/2024).
Melali akun Instagram pribadinya, Daisuke Sato mengucapkan hatur nuhun, dan sampai jumpa lagi disertai video dan foto-foto momen terbaiknya bersama Persib.
Tak dijelaskan kemana dia akan berlabuh setelah resmi dilepas Persib pada pertengahan musim Liga 1 2023/2024 lalu.
Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)
"Hatur nuhun @persib. Saya selamanya bersyukur atas cinta yang saya terima dari para bobotoh. Saya berkorban, dan memberikan segalanya untuk klub, untuk kebanggaan kota, dan bobotoh setiap kali saya memakai jersey Persib," tulis Sato melalui Instagram pribadinya @daisukesato11.
"Kamu akan selamanya ada di hatiku. Hatur nuhun. Sampai jumpa lagi #UNDERDOGMENTALITY," sambungnya.
2. Update Transfer Persib setelah Resmi Lepas 1 Bek Asing
Persib Bandung resmi berpisah dengan bek asing asal Filipina, Daisuke Sato. Lewat postingan di akun Instagramnya, pemain berusia 29 tahun itu, pamit kepada bobotoh pada Selasa 30 Januari 2024.
Kalimat perpisahan yang disampaikan Daisuke Sato mengakhiri spekulasi soal masa depannya di Persib setelah tidak masuk skema pelatih Bojan Hodak pada putaran kedua Liga 1 2023-2024.
Daisuke Sato menjadi pemain ketujuh yang dilepas Persib pada putaran kedua Liga 1 2023-2024 setelah Eriyanto, I Putu Gede Juni Antara, Levy Madinda, Frets Butuan, Robi Darwis dan Tyronne del Pino.
Eks pemain Ratchaburi Mitr Phol FC itu, harus menerima kenyataan tersingkir dari skuad Persib setelah Bojan Hodak memilih mendatangkan rekannya timnas Filipina, Kevin Ray Mendoza untuk mengisi slot pemain asing Asia.
Selain Kevin Mendoza, Bojan Hodak pun memutuskan mendatangkan gelandang serang asal Italia, Stefano Beltrame, yang membuat Tyronne del Pino juga harus tersisih dari skuad Persib.
3. PT LIB Pastikan Penggunaan VAR Batal Dimulai di Pekan ke-24 Liga 1, Ini Penyebabnya
Penggunaan Asisten Wasit Video (VAR) batal diterapkan pada pekan ke-24 Liga 1 2023/2024. Berikut alasannya disampaikan PT Liga Indonesia Baru (LIB).
Ada beberapa penyebab mundurnya penggunaan VAR tersebut. Salah satunya belum tersedianya alat- alat pendukungnya di Indonesia.
Jika melihat kondisi saat ini, dimungkinkan penggunaannya akan mundur hingga Maret 2024.
Meskipun demikian, PT LIB selaku operator sepak bola Tanah Air saat ini sedang intensif melakukan komunikasi dengan FIFA terkait teknis maupun non teknis penggunaan VAR tersebut.
Asep Saputra juga tidak bisa memastikan apakah VAR sudah mulai diterapkan pada pekan ke-25 Liga 1 2023/2024.
Itulah tiga penggalan berita terpopuler REPUBIKBOBOTOH.COM yang bisa dibaca kembali dengan meng-klik judul beritanya.**
TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV
Follow Berita Republik Bobotoh di Google News
Penulis: Tim Republik Bobotoh | Editor: Daddy