Ciro Alves: Ini Tanggung Jawab Pemain Karena Tidak Ikuti Arahan Pelatih

Ciro Alves: Ini Tanggung Jawab Pemain Karena Tidak Ikuti Arahan Pelatih Penyerang Persib Bandung Ciro Alves. (Adam Husein/Republik Bobotoh)

REPUBLIKBOBOTOH.COM - Penyernag Persib Bandung, Ciro Alves, mengungkapkan kekecewaannya setelah ditahan imbang Persis Solo pada laga pekan ke-24 Liga 1 2023/2024.

Persib Bandung dipaksa harus berbagi angka setelah ditahan imbang 2-2 oleh Persis Solo di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung, Minggu (4/2/2024).

Menurutnya, hasil buruk tersebut menjadi tanggung jawab semua pemain Persib, karena tidak mengikuti arahan pelatih.

Baca Juga : Komentar Milomor Seslija Usai Persis Solo Tahan Imbang Persib

"Hari ini adalah hasil yang buruk, ini jadi tanggung jawab dari pemain karena pemain tidak mencoba untuk mengikuti arahan pelatih," kata Ciro dalam sesi jumpa pers usai laga.


Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)


"Ini adalah kesalahan dari pemain, kami memimpin 2-0 dan bermain di kandang, tapi hasil akhirnya adalah imbang 2-2," sambungnya.

Setelah laga melawan Persis Solo, Persib akan bertandang ke markas Barito Putra pada 23 Februari mendatang.

Baca Juga : Persib Gagal Menang, Bojan Hodak: Sulit Dipercaya

Ia berharap di laga selanjutnya, seluruh pemain bisa mengubah mentalitas dan mengikuti seluruh arahan pelatih Bojan Hodak.

"Sekarang kami pulang ke rumah untuk istirahat, tapi pemain harus mengubah mentalitas dan mengikuti apa yang pelatih katakan. Menurutnya saya, ini jadi tanggung jawab kami sebagai pemain," tuntasnya.**

TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV

Follow Berita Republik Bobotoh di Google News

Penulis: Raffy Faraz | Editor: Daddy

Piksi

Berita Terkini