REPUBLIKBOBOTOH.COM - Pemain belia Persib Bandung, Ferdiansyah tak patah arang dengan ketatnya persaingan demi mendapatkan tempat di skuad utama.
Menurut Ferdiansyah, kesempatan bermain untuk Persib Bandung tetap terbuka lebar, asalkan dirinya harus terus berbenah dan menerapkan standar tinggi di dalam setiap sesi latihan.
Ketatnya persaingan di posisi sayap Persib memang dirasa Ferdiansyah cukup mempersempit peluangnya mendapat menit bermain.
Baca Juga : Kakang Rudianto Ingin Naik Level, Bidik Kesempatan Mentas di Qatar
Apalagi di sektor sayap, ada banyak pemain yang jauh lebih berpengalaman ketimbang dirinya dan itu menjadi tantangan tersendiri untuk Ferdiansyah.
Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)
"Tentunya sulit buat Ferdi menembus untuk mendapat menit bermain. Ya tapi balik lagi kediri Ferdi sendiri untuk lebih baik lagi ke pelatih," kata Ferdiansyah kepada awak media.
Pada musim ini, Ferdi baru saja bermain sebanyak 19 menit dari dua pertandingan saat Persib menghadapi Dewa United dan RANS Nusantara FC.
Baca Juga : Kontraknya di Persib Kian Gelap, Begini Sikap Ezra Walian
Tentunya torehan tersebut belum bisa menjadi suatu kebanggaan karena pemain muda sangatlah memerlukan menit bermain yang tinggi demi mematangkan penampilannya.
Untuk mendapatkan kesempatan bertanding, pemain berusia 20 tahun itu siap berjuang mati-matian di setiap sesi latihan. Ditambah lagi Ferdi optimis bahwa Bojan Hodak tak akan menutup mata dan akan memberikan kesempatan kepada setiap pemain yang berprogres di setiap sesi latihan.
"Ferdi sih hanya menunjukkan kerja keras di lapangan. Menunjukkan kepelatihan bahwa Ferdi ingin bermain dan ingin dapat menit bermain. Jadi tentunya kerja keras di lapangan," tutupnya.**
TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV
Follow Berita Republik Bobotoh di Google News
Penulis: Raffy Faraz | Editor: M Taufik