REPUBLIKBOBOTOH.COM - Pelatih Bhayangkara FC, Emral Abus bersyukur atas hasil yang didapat timnya pada laga kontra Persib Bandung.
Menurutnya, hasil imbang ini cukup membanggakan, meskipun Bhayangkara FC memiliki peluang besar untuk mendapatkan kemenangan.
Dari sisi pertandingan, perlu diakui bahwa kedua kesebelasan bermain sangat disiplin.
Sehingga, jalannya pertandingan berjalan lebih menarik dan menghibur para penonton dari kedua tim.
Baca Juga : Bojan Hodak Takjub dengan Debut Adzikry, Begini Katanya
Yuk gabung channel whatsapp REPUBLIKBOBOTOH.COM untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Persib, Bobotoh, Liga 1, dan ragam berita menarik lainnya seputar Bandung Raya. Klik di sini (JOIN)
Ia tak memungkiri, ketatnya permainan menjadikan kedua kubu merasa lebih tegang.
Namun hasil ini patut disyukuri demi menjaga peluang untuk terlepas dari bayang-bayang degradasi.
"Sama-sama kita lihat pertandingan hari ini berjalan dengan sangat bagus, sangat menegangkan, baik bagi para pelatih sama-sama kita lihat kedua pelatih sama-sama tegang di pertandingan, penonton juga begitu," kata Emral Abus.
Menurut pengamatannya, Bhayangkara FC memiliki peluang untuk memetik poin sempurna di laga tersebut.
Baca Juga : Bojan Hodak Sesali Hasil Imbang Persib dengan Bhayangkara FC
Sayangnya, keberuntungan tak berada di pihaknya sehingga harus puas dengan hasil imbang.
"Ini adalah hiburan yang sangat bagus pada pertandingan malam hari ini, sebetulnya target kami adalah mencapai tiga poin tapi kita syukuri hasil 0-0 kita bawa poin satu ke Bhayangkara, jadi harus kita syukuri pertandingan hari ini." tutupnya.**
TONTON VIDEONYA DI YOUTUBE RBCOM TV
Follow Berita Republik Bobotoh di Google News
Penulis: Raffy Faraz | Editor: Daddy